Tuesday 10 June 2014

5 Burung Paling Cantik Di Dunia

5 Burung Paling Cantik Di Dunia - Jika berbicara unggas yang satu ini, yang terbesit pertama kali adalah kicauannya yang merdu. Konon, kicauan burung bisa menenangkan pikiran manusia yang dilanda stres. Tetapi, tak hanya itu keunikan burung. Warna-warni bulunya yang cantik juga kerap mengundang decak kagum.

Situs Scribol membuat daftar lima burung yang secara visual, disebut sebagai burung paling cantik di dunia. Simak info lengkapnya.

1.The Rainbow Lorikeet


Bulu burung The Rainbow Lorikeet sangat berwarna-warni. Hampir setiap warna pelangi dapat ditemukan di bulu mereka. Lorikeet adalah beo dari Australia, yang dapat ditemukan di pulau-pulau di Pasifik, dan umumnya terdapat di sepanjang pesisir timur Australia dan Tasmania. Hutan hujan, semak, dan hutan wilayah pesisir adalah habitat dari burung ini. Salah satu burung, yang secara visual, paling menarik di dunia.

2. Golden Pheasant


The Golden atau Chinese Pheasant adalah jenis lain dari burung yang bisa menarik mata karena tampilan warnanya yang indah. Ini adalah jenis game birds, asli China barat, meskipun juga telah dikembangbiakkan di negara-negara lain seperti Inggris.

Ciri khas dari burung ini adalah kombinasi warna kuning, emas, dan merah cerah. Untuk menarik lawan jenis, si jantan biasanya memamerkan cape oranye, yang terlihat seperti kipas berwarna hitam dan oranye, yang menutupi semua tubuhnya, kecuali mata kuningnya yang cerah. Sebuah pemandangan yang benar-benar luar biasa.

3.The Bali Bird of Paradise


Ada banyak jenis Bird of Paradise, dengan warna yang benar-benar menarik, dan sebagian besar ditemukan di kepulauan New Guinea. Ahli biologi mengenal empat puluh jenis, yang semuanya sangat berkesan karena bulu burung jantan begitu indah.

Jenis tertentu memiliki bulu yang memanjang dengan kombinasi yang rumit, yang membentang dari paruh, sayap dan kepala, dan memberikan penampilan yang bisa membuat Anda menarik napas dalam karena begitu kagumnya. Tetapi, Anda mungkin hanya pernah melihat mereka di film, karena mereka hidup di habitat hutan hujan lebat, yang sangat sulit diakses.

4.The Scarlet Macaw


Sekilas tampak seperti burung yang nangkring di bahu bajak laut Long John Silver. The Scarlet Macaw adalah burung besar berekor panjang, dengan bulu berwarna-warni. Tubuhnya diselimuti bulu lebat dengan kombinasi warna cerah, mulai merah, biru muda, kuning, merah tua metalik, dengan kombinasi permainan warna emas dan hijau.

Mereka memiliki kulit putih telanjang di sekitar mata, turun hingga paruh, dan banyak bulu putih kecil di wajah mereka. Berasal dari hutan cemara lembap di daerah tropis Amerika, burung ini benar-benar spektakuler.

5.Painted Bunting


Burung bertubuh mungil ini sering digambarkan sebagai burung paling indah di kawasan Amerika Utara. Dengan warna tubuh biru gelap, nuansa hijau, merah, juga nyanyian merdunya, burung ini memang bisa menghibur Anda.

The Painted Bunting dapat ditemukan di semak-semak, tepi hutan, di sepanjang pinggir jalan, di daerah pinggiran kota, dan taman-taman di seluruh Amerika Serikat. Sebuah pelangi hidup yang bisa mencerahkan hati Anda.

sumber

Tuesday 3 June 2014

5 Tempat Angker yang Paling Banyak di Kunjungi

5 Tempat Angker yang Paling Banyak di Kunjungi - Walaupun menjadi tempat yang angker dan berhantu di dunia. Tempat ini juga memiliki kejadian - kejadian menyeramkan yang dapat membuat nyali menciut. Justru sebaliknya malah banyak pengunjung yang mengunjungi tempat angker ini dan salah satunya ada di Indonesia. Ada yang datang untuk menguji nyali ataupun penasaran saja, tempat angker ini malah dijadikan seperti tempat wisata.

Bila ingin berkunjung dengan wisata uji adrenalin sebelum sampai ditempat angker ini ada kalanya anda belajar untuk melihat hantu yang sudah lengkap dibahas dalam artikel Cara Melihat Hantu. Penasaran? Nah, berikut adalah 5 Tempat Angker yang Paling Banyak di Kunjungi. Mari kita simak bersama!

1. Lawang Sewu


Lawang Sewu adalah satu dari sekian banyak tempat di Indonesia yang tersohor karena keangkerannya. Gedung kuno ini dibangun semasa penjajahan Belanda pada tahun 1904. Dulu, tempat ini dioperasikan sebagai kantor pusat perusahaan kereta api Belanda atau Nederlandsch Indishe Spoorweg Naatschappij (NIS).

Bangunan ini juga sempat dialihfungsikan sebagai salah satu basis peristirahatan tentara Jepang. Jepang kemudian menggunakan bunker yang berada di Lawang Sewu sebagai penjara dadakan untuk menahan para pejuang tanah air dan tentara Belanda yang tertangkap. Mereka ditempatkan di ruang bawah tanah yang terdapat 16 kolam di masing-masing ruangan.

Kekejaman tentara Belanda konon tidak hanya berhenti di situ. Tentara Jepang kabarnya juga memerkosa noni-noni Belanda dan membunuh mereka, sehingga kemudian banyak saksi mata yang melintas di Lawang Sewu menuturkan tentang pengalaman mereka melihat penampakan arwah noni Belanda.

2. Sai Ying Pun


Sai Ying Pun Community Complex merupakan gedung bekas rumah sakit jiwa yang terletak di distrik Hong Kong. Tempat ini dikenal angker karena sering ditemukan banyak penampakan.

Rumah sakit ini dibangun pada tahun 1941. Setelah perang dunia kedua, tempat ini menjadi pusat rehabilitasi pertama di Hong Kong. Sebagaimana dilansir westsidestorieshk.com, pada masa penjajahan Jepang di Hong Kong, rumah sakit ini digunakan sebagai lokasi eksekusi.

Sayangnya, dua insiden kebakaran telah merusak struktur internal rumah sakit. Pada 1992, pemerintah setempat meresmikan pintu masuk utama bangunan sebagai monumen sejarah. Tahun 1994, pemerintah ingin mengubah bangunan rumah sakit untuk penggunaan tanah pribadi. Tetapi kemudian pemerintah disarankan menggunakannya untuk kepentingan rakyat.

Pada tahun 2000, seluruh bangunan rumah sakit dihancurkan. Rumah sakit ini kemudian dibangun kembali menjadi Sai Ying Pun Community Complex. Meski telah dibangun kembali, gedung bekas rumah sakit jiwa ini masih menampakkan kejadian aneh, seperti munculnya suara-suara aneh saat malam.

Tak jarang, warga yang tinggal di sekitar gedung ini juga mendengar suara keras yang terdengar seperti gemuruh yang datang dari dalam tanah. Beberapa orang bahkan kerap mendengar suara derap kaki seseorang yang menyusuri lorong.

Setiap malam, orang yang melintas di sekitar Sai Ying Pun juga mendengar suara tangisan wanita. Konon roh wanita itu merupakan wanita yang diperkosa oleh tentara Jepang. Namun alasan dia menangis bukanlah karena diperkosa, melainkan karena tidak bisa bertemu dengan kekasih sejatinya.

3. Aokigahara


Aokigahara yang sering disebut sebagai Sea of Trees, terletak di kaki Gunung Fuji. Hutan lebat yang ditumbuhi banyak pohon ini rupanya sering dijadikan tempat favorit untuk bunuh diri. Reputasi Aokigahara yang dianggap sebagai tempat misterius dan lokasi untuk bunuh diri telah memicu munculnya banyak kasus bunuh diri di Jepang.

Bahkan beredar kabar bahwa siapapun yang menginjakkan kaki di Aokigahara, tidak akan bisa keluar lagi. Konon mayat-mayat di hutan ini bisa berpindah sendiri secara misterius. Meski menyeramkan, lokasi ini sering dijadikan objek wisata oleh mereka yang merasa penasaran dan ingin melakukan uji nyali.

4. Jembatan Ouverton


Jembatan Ouverton terletak di Milton, Skotlandia. Jembatan yang telah berumur 100 tahun ini mungkin tampak biasa saja jika dilihat sepintas. Namun faktanya, sejak 50 tahun terakhir, ada sekitar 50 anjing yang loncat dari atas jembatan ini. Pada tahun 2005, ada lima anjing yang melompat dari jembatan ini. Entah apa penyebabnya. Namun, jembatan ini kemudian dikenal sebagai tempat favorit bagi anjing untuk bunuh diri.

Anehnya lagi, semua kejadian itu selalu terjadi pada hari yang cerah. Sementara itu, anjing yang biasanya meloncat hingga mati di tempat ini kebanyakan adalah ras anjing berhidung panjang seperti collie, retriever, dan labrador.

Banyak teori yang diungkapkan oleh berbagai pihak mengenai kemisteriusan jembatan ini. Kebanyakan dari mereka berpikir bahwa jembatan ini berhantu atau angker. Sementara itu, alasan lain yang ditawarkan oleh mitos Celtic adalah karena jembatan ini merupakan gerbang antara dunia dan surga. Oleh karena itu, anjing yang diketahui lebih peka terhadap hal supranatural, sering bertingkah aneh ketika berada di jembatan ini.

5. Pulau Boneka


La Isla de la Munecas atau lebih dikenal dengan sebutan Pulau Boneka, adalah sebuah pulau di Danau Teshuilo di kanal Xochimilco. Don Julian Santana memutuskan untuk meninggalkan istri dan anaknya, lalu pindah ke pulau itu lima puluh tahun yang lalu.

Menurut cerita masyarakat setempat, ada beberapa anak perempuan yang tenggelam di danau itu, dan untuk menghormati nyawa mereka, Don Julian mengabdikan hidupnya untuk mengumpulkan dan menggantung ratusan boneka yang ditemukannya tersangkut di kanal.

Terlepas dari kenyataan bahwa kebanyakan orang menemukan pulau yang menakutkan , Don Julian melihat boneka sebagai pelindung yang indah , dan dia menyambut pengunjung , yang ia akan menunjukkan sekitar, pengisian biaya yang kecil untuk mengambil foto .

Pada tahun 2001, Don Julian Santana ditemukan tenggelam di daerah yang sama di tempat meninggalnya gadis kecil itu. Meski memiliki kesan angker, pulau itu kini ramai dikunjungi oleh wisatawan dari seluruh dunia.

sumber

4 Bahaya Mendengarkan Musik Terlalu Keras


4 Bahaya Mendengarkan Musik Terlalu Keras - Mendengarkan musik dengan volume yang keras memang asik, membuat mood menjadi lebih baik dan menjadi lebih bersemangat, tapi tahukah anda ada bahaya yang mengancam jika mendengarkan musik terlalu keras.
inilah 4 bahaya bagi kesehatan jika mendengarkan musik terlalu keras seperti dilansir dari boldsky.com :

1. Gangguan Pendengaran
Saat volume musik yang anda dengarkan melebihi 90 desibel, maka gendang telinga akan terganggu dan jika dibiarkan, dalam jangka panjang bisa mengakibatkan menurunnya kemampuan untuk mendengar.

2. Masalah Saraf
Mendengarkan musik terlalu keras dapat menyebabkan masalah saraf, saraf telinga bisa mengalami kerusakan dan bisa menjadi berdampak lebih luas jika kerusakan tersebut mencapai saraf otak.

3. Infeksi Telinga
Mendengarkan musik terlalu keras menggunakan earphone, apalagi menggunakan earphone bergantian dengan orang lain akan menyebabkan perpindahan bakteri yang dapat mengakibatkan infeksi.

4. Penurunan Konsentrasi
Saat mendengarkan musik dengan volume yang keras, maka tingkat konsentrasi akan menurun. Anda akan mengalami kesulitan untuk memahami hal-hal yang membutuhkan pemahaman lebih.

Perubahan Kostum 9 Superhero yang Dikecam Penggemar

Perubahan Kostum 9 Superhero yang Dikecam Penggemar - Menampilkan karakter yang sudah sangat terkenal dalam film yang digarap ulang pasti memiliki banyak kesulitan – terutama di hadapan para penggemar setianya. Baik itu diadaptasi dari buku, komik, atau film yang sebelumnya sudah ada, Hollywood harus menggambarkan sang superhero secara tepat, jika tidak maka akan dihujani kecaman di Internet.

Hal itu karena di luar sana banyak penggemar yang memperhatikan detail-detail kecil sekali pun. Berikut ini beberapa perubahan karakter yang sangat membuat marah para penggemarnya yang dikutip dari terselubung.in

Film: “Man of Steel” (2013)

Hal yang diributkan: Celana dalam merahnya hilang
Alasannya? Selama bertahun-tahun celana dalam merah Superman yang dipakai di luar selalu menjadi lelucon. Namun ternyata ketika Zack Snyder menghilangkannya sama sekali, para penggemar menyadari bahwa mereka cukup menyukai celana dalam yang dipakai luar itu. Baru kali ini celana dalam memicu keributan.

Film: “X-Men” (2000)

Hal yang diributkan: Jumpsuit hitam Wolverine
Alasannya? Film superhero karya Bryan Singer ini membuang semua kostum khas para tokoh dari komik “X-Men” dan menampilkan jumpsuit kulit yang terlihat biasa-biasa saja. Yang sangat mengesalkan adalah hilangnya kostum legendaris Wolverine berwarna kuning/hitam/biru/cokelat dan topengnya. Tapi akhirnya kita melihat kostum itu di film keempat, dalam sebuah adegan yang dihilangkan (deleted scene) di DVD “The Wolverine”.

Film: “Batman & Robin” (1997)

Hal yang diributkan: Puting Batman
Alasannya? Tambahan aneh puting karet pada kostum kelelawar George Clooney membuat seluruh film tersebut terlihat konyol. Puting dan bagian pelindung alat vital yang “diperbesar” membuat sejumlah kritikus menyinggung sensualitas Batman yang mereka sebut homoseksual.

Film: “Judge Dredd” (1995)

Hal yang diributkan: Stallone yang tidak memakai helm
Alasannya? Sepanjang kisah komiknya, polisi super Judge Dredd tidak pernah melepaskan helm penutup wajahnya yang terkenal. Namun ketika perannya di film dimainkan oleh aktor papan atas Sly (Sylvester) Stallone, tidak mungkin menyembunyikan wajahnya yang sangat populer itu kan? Para penggemar Dredd terkejut melihat wajah pahlawan mereka ditampilkan. Mereka lebih menyukai penggambaran karakter yang misterius dan tidak bisa ditebak perasaannya daripada Sly yang berotot itu.

Film: “X-Men: Days Of Future Past” (2014)

Yang diributkan: penampilan murahan Quicksilver
Alasannya? Empire baru saja mengeluarkan 25 majalah dengan cover edisi terbatas, yang menampilkan pendatang baru di film X-Men yaitu Evan Peters sebagai mutan populer Quicksilver… tapi ditampilkan dengan mengecewakan. Para pengguna Twitter mengungkapkan kemarahan mereka dengan perubahan kostum spandex perak karakter itu menjadi seperti penjahat murahan dalam sekuel “Spy Kids”.

Film: “Robocop” (2014)

Hal yang diributkan: Kostum hitam Robocop
Alasannya? Ciri khas “Robocop” adalah kostumnya. Jadi, ketika foto-foto dalam syuting film remake terbaru itu memamerkan pakaian bergaya Kevlar berwarna hitam, menggantikan kostum baja Detroit yang terkenal dari film aslinya pada 1987, kehebohan memenuhi forum-forum film. Disebut “taktis” dalam trailernya, kostum hitam itu dicemooh oleh media, sedangkan beberapa penggemar Robocop bahkan menuduh pembuatnya menjiplak kostum Batman yang diperankan Christian Bale.

Film: “X-Men Origins: Wolverine”

Hal yang diributkan: Mulut Deadpool
Alasannya? Jika ada satu hal yang membuat marah para penggemar X-Men di “Origins”, itu adalah penampilan mutan pembunuh Deadpool yang tidak memiliki mulut! Belum lagi karakter di film tersebut telanjang dada dan tidak memakai kostum topeng merah-hitamnya yang terkenal.

Film: “Constantine” (2005)

Hal yang diributkan: Rambut Keanu Reeves
Alasannya? Penampilan jagoan pembantai iblis John Constantine dalam komiknya sangat terinspirasi dari penyanyi Inggris Sting, dengan rambut pirang dan spikey yang merupakan ciri khas pahlawan yang dikisahkan berasal dari Liverpool, Inggris itu. Yang mengesalkan para penggemar selain aksen Amerika Keanu adalah rambutnya yang dibiarkan coklat.

Film: “Transformers” (2007)

Hal yang diributkan: hiasan api Optimus Prime
Alasannya? Para “GEEWUNNERS” (nama untuk para penggemar seri Transformers Generation One) mengamuk saat mengetahui pemimpin Autobot Optimus Prime diberi hiasan api dalam film karya Michael Bay itu pada 2007. Aksi protes digelar di luar kantor sutradara itu, bahkan dia mengklaim menerima ancaman pembunuhan! Hikmahnya: Jangan macam-macam dengan penggemar Transformers.

4 Restoran Unik Dan Tak Biasa

4 Restoran Unik Dan Tak Biasa - Saat makan di restoran yang memiliki masakan enak dan tempat yang nyaman membuat banyak orang ingin mengabadikan momen itu dan mengunggahnya ke jejaring sosial seperti Instagram, Path, atau Facebook. Sebuah restoran menawarkan penawaran cukup unik dan sangat menarik, dengan Anda dapat membayar makanan yang disajikan dengan mengunggah foto makanan tersebut ke jejaring sosial Anda. Anda tidak perlu lagi membayar dengan uang atau kartu kredit.

Ada juga berbagai restoran unik lainnya yang menawarkan sistem pembayaran per-menit atau bahkan restoran yang memperbolehkan Anda membayar sesuka hati Anda. Intip saja berbagai restoran unik, seperti dilansir terselubung.in berikut ini.

Bayar Dengan Foto


Sebuah restoran bernama The Picture House di London menawarkan penawaran amat menarik yaitu memperbolehkan pelanggannya membayar makanan dengan foto makanan dari restoran tersebut yang diunggah di jejaring sosial. Restoran ini juga memiliki misi untuk mengubah presepsi orang mengenai makanan beku atau frozen food.

Mereka akan menyajikan dua jenis makanan yang dapat diunggah pada Instagram, Facebook, atau Twitter dengan hashtag #BrdsEyeInspirations. “Mengambil foto dari makanan membuat orang dapat memamerkan dan membagikan cerita makan mereka dari hari biasa sampai dengan hari yang sangat spesial,” ungkap direktur marketing dari Birds Eye, Margaret Jobling. “Kami ingin untuk meningkatkan tren ini dan menciptakan alasan bagi orang-orang untuk membicarakan dan memberi contoh dari inspirasi kami.”

Bayar Per Menit


Tawaran makanan gratis memang merupakan tawaran yang amat menarik. Namun, bagaimana dengan penawaran unik yang dibuat oleh salah satu kafe di Inggris yang bernama Ziferblat ini: Dalam kafe ini semua makanan gratis, kecuali waktu yang Anda habiskan di tempat itu. Per menitnya, pengunjung harus membayar 5 pence atau sekitar seribu rupiah per menit dengan makanan yang tidak terbatas.

Penawaran ini rupanya menarik minat dari banyak orang. Restoran ini terpaksa menolak banyak pelanggan karena tempat yang penuh. Ziberflat sendiri sebenarnya terinspirasi dari sebuah restoran sejenis di Russia.

Bayar Sesuka Anda


Saat restoran lain gencar menaikkan harga makanan, sebuah restoran di Edinburgh, Mark Greenaway memberikan penawaran spesial dengan semboyan: “Makan apa yang Anda inginkan, Bayar seperti apa yang Anda inginkan.” Tujuan dari promo ini adalah membuktikan makanan enak tidak harus mahal. Namun, sayangnya promo sangat menarik ini hanya berlaku satu bulan saja yaitu pada Januari 2012 lalu

Makan Dalam Gelap


Jika Anda ingin pengalaman berbeda dalam menikmati makanan, Anda mungkin cocok untuk datang ke restoran Dans Le Noir di Paris. Dalam restoran ini Anda akan menikmati sajian mereka dalam keadaan gelap gulita. Konsep makan dalam gelap ini bertujuan agar hanya indera perasa Anda yang bekerja maksimal dalam merasakan hidangan yang disajikan. Uniknya, restoran ini juga memperkerjakan karyawan yang tuna netra atau dengan gangguan penglihatan untuk melayani pelanggannya.