Sunday, 9 February 2014

Babi ini Punya Bulu Layaknya Domba


Seekor Babi di Inggris ditemukan mempunyai bulu unik seperti domba. Berbeda dengan bulu babi pada umumnya. Babi ini merupakan babi langka yang pernah kita temui.

Babi bernama Mangalitsa, berasal dari Kota Oakham, Inggris ini memiliki bulu seperti wol pada kulit domba. Babi unik ini dipelihara oleh Malcolm Gough dan istrinya Lesley.

Pada awalnya, Macom dan Lesley ini berkeinginan untuk memebeli babi dengan ciri – ciri yang unik. Alhasil mereka berdua membeli seekor babi unik ini dari sebuah peternakan kecil di Oakham empat tahun lalu. Mereka berdua pun gembira dan jatuh cinta saat pertama kali melihat babi dengan berbulu wol seperti domba ini. Bahkan, dengan peliharaan Babi unik yang ia miliki inilah yang menjadi motivasi bagi mereka berdua untuk merawat Mangalitsa dengan baik dan tidak akan memakan babi langka tersebut.

Seperti yang dilansir Daily Mail, Melcom mengungkapkan“Lesley telah membeli sebuah tempat kecil untuk merawat Mangalitsa dan juga memberikan informasi tentang beberapa keturunan babi langka,” Sabtu (28/12/2013).

Sejak itulah, kini mereka berdua menjadi peternak babi yang sukses dengan menjual sebagian besar keturunan dari Mangalitsa kepada orang-orang yang ingin memiliki babi unik seperti mereka.

9 Hewan Peliharaan Terbesar di Dunia

9 Hewan Peliharaan Terbesar di Dunia -  Mempunyai hewan peliharaan pada umumnya sangat membantu bagi setiap orang. Hewan peliharaan yang kecil dan lucu biasanya bisa dijadikan teman bercanda dan bermain yang asik.

Tapi bagaimana jika ukuran hewan peliharaan ini sangat besar dan cenderung tidak normal untuk ukuran hewan peliharaan. Jika ada benda atau hewan terkecil ,ada pula hewan peliharaan dengan ukuran yang sangat fantastis besarnya :

1.Giant George (Arizona)


George adalah anjing jenis Great Dane dari Tucson, Arizona dengan tinggi mencapai 43 inci yang memiliki rekor sebagai anjing tertinggi di dunia. Rekor ini diumumkan saat Giant George muncul di Oprah Winfrey Show. Sejak saat itu, Giant George banyak memiliki fans.

Selain website, Youtube, dan akun Twitter, anjing raksasa ini juga memiliki buku berjudul: “Giant George: Life With The World’s Biggest Dog.” Sayangnya George sudah tiada, ia mati sebulan sebelum ulang tahunnya yang ke 8 pada 17 Oktober 2013 lalu.

2.Ulric (UK)


Ulric merupakan kucing tergemuk di Inggris. Bobotnya mencapai hampir 9 kg saat usia 15 bulan. Masalahnya Ulric sangat rakus. Pemiliknya, Jan Mitchell sangat berharap bahwa kucing gemuknya tidak lagi mendapatkan gelar kucing tergemuk.

Untuk itu ia membawa Ulric berpartisipasi dalam kompetisi kebugaran hewan peliharaan yang mengharuskan Ulric menjalani dietketat selama 6 bulan untuk menurunkan bobot tubuhnya.

3.Goldie (UK)


Goldie, ikan mas koki dari kota Kent. Goldie dipercaya sebagai ikan mas koki terbesar di Inggris. Dari ukurannya, Panjang nya 15 inci, lebar 5 inci dan berbobot hampir 1 kg. Saat pertama kali dibeli, Goldie hanya berukuran 1 inci, dan 15 tahun kemudian ia telah membesar hingga memecahkan rekor dunia di tahun 2008.

4.Ralph (UK)


Kelinci umur 4 tahun dari UK ini memiliki berat sekitar 55 pon dan tercatat di buku Guinness Book of Records sebagai kelinci terbesar di dunia hingga tahun 2010 hingga seekor kelinci bernama Darius berhasil mengalahkan Ralph.

Ia berhasil meraih gelarnya setelah sering melahap makanan senilai Rp738 ribu setiap minggu, yang terdiri atas syur-sayuran seperti: kol, brokoli, mentimun, wortel, jagung manis, apel, roti gandum dan crackers. Bentuk tubuh Ralph yang besar itu disebabkan oleh gen-nya.

Seperti diketahui ibu Ralph Amy pernah tercatat di buku Guinness Book of Records sebagai kelinci terbesar di dunia dan tak mau kalah ayahnya, Roberto juga pernah menjadi kelinci terbesar.

5.Zeus (Michigan)



Anjing jenis Great Dane asal Michigan bernama Zeus secara resmi telah menjadi anjing tertinggi di tahun 2013 dan tercatat di buku Guinness Book of Records. Ini artinya Zeus berhasil mengalahkan Giant George, 1 inci lebih tinggi dari anjing yang sebelumnya memegang rekor ini.

6.Sammy (San Fransisco)


Sammy merupakan kura-kura raksasa seberat 52 kilogram yang kini tinggal di San Fransico, Negara Bagian California, Amerika Serikat. Sammy tidak saja dikenal sebagai salah satu hewan peliharaan terbesar tapi dia juga merupakan hewan milik Colin Rand Kapernick, pemain Liga Football Amerika dari klub San Fransico 49ers.

Ketika Kapernick menemukannya 15 tahun lalu Sammy hanya berukuran setelapak tangan orang dewasa. Sejak itu ukuran Sammy terus tumbuh hingga sebesar sekarang. Sammy biasa makan apel dan daun-daunan hijau.

7.Zorba (London)


Zorba, jenis anjing Mastiff Inggris adalah anjing terbesar di dunia pada tahun 1989. Zorba ditimbang sekitar 155kg, berdiri 8 kaki 3 inci dan memiliki ketinggian bahu 37 inci. Zorba mungkin adalah anjing besar, mungkin merupakan anjing terbesar di dunia! Sayangnya ini legenda anjing meninggal pada usia delapan tahun dan tidak lagi ditempatkan dalam Guinness Book of World Records.

8.Gary (Texas)


Seekor Kapibara (sejenis marmut) bernama Gary diadopsi oleh pasangan asal Texas. Melanie mengadopsi garry dari seseorang yang tak mampu lagi merawatnya di daerah Arkansas.Gary sudah menjadi bagian dari keluarga tersebut, ia sering berenang bahkan tidur bersama majikannya. Gary juga sangat akur tinggal bersama kuda ,kura-kura, kucing ,kelinci, serta anjing yang juga dipelihara oleh pasangan tersebut.

9.Bandit (Pennsylvania)


Bandit adalah rakun yang berasal dari Palmerton – Pennsylvania yang menjadi rakun tergemuk di dunia. Awalnya Bandit terlahir dengan masalah tiroid yang membuat bobot tubuhnya membengkak. Dia rupanya diadopsi oleh seekor anjing dan dibesarkan oleh salah satu anak anjing. Hingga akhirnya Bandit diambil oleh seorang wanita di Palmerton. Malang, Bandit meninggal pada tahun 2004 saat bobot badannya mencapai 34 kg.

10.Stewie (Nevada)


Stewie adalah kucing sepanjang 123 cm yang berasal dari Nevada dan memegang dua rekor dunia, kucing jenis lokal terpanjang di dunia dan kucing dengan ekor terpanjang di dunia. Bahkan karena popularitasnya, Stewie sangat rajin dibawa ke pusat kesehatan hewan. Namun malang Stewie mati pada Februari 2013 setelah ia menyerah pada pertempuran dengan penyakit kanker yang dideritanya.

sumber : http://www.astaga.com/10-hewan-peliharaan-terbesar-di-dunia/

Saturday, 8 February 2014

10 Kiper Terbaik Sepanjang Masa

10 Kiper Terbaik Sepanjang Masa - Dalam permainan sepak bola kiper juga sangat berperan penting dalam jalannya permainan. Kiper yang handal merupakan kunci pertahanan yang kuat dan aman dari serangan pemain lawan.

Infounik-pintar akan memberikan beberapa kiper terbaik yang sangat berjasa dalam tim maupun kejuaraan yang diikuti oleh tim tersebut. Berikut adalah Kiper Terbaik Dunia :

1. Dida (Brasil)


Setelah Claudio Taffarel, Dida menjadi kiper baru asal Brasil yang diperhitungkan dalam dunia sepakbola. Hal itu terbukti saat dirinya menjadi kiper pertama dari tim Samba yang termasuk dalam kandidat peraih Ballon d’Or di tahun 2003 dan 2005.

Biarpun Dida telah memenangkan Piala Dunia bersama Brasil, dan berbagai gelar domestik & internasional bersama AC Milan, sayangnya ia juga dikenal akibat beberapa insiden yang kurang baik. Yang terakhir adalah saat ia pura-pura jatuh dan terluka saat disentuh oleh seorang suporter Glasgow Celtic di pertandingan Liga Champions.

2. Dino Zoff (Italia)


Piala Dunia 1982 menjadi puncak prestasi Zoff. Di usianya yang ke-40, ia menjadi pemain tertua yang memenangkan Piala Dunia. Selain itu, ia juga menjadi kiper kedua yang menjadi kapten di tim yang juara, dan juga terpilih menjadi kiper terbaik.

Padahal di awal karirnya, ia sempat ditolak oleh Inter Milan dan Juventus karena dianggap kurang tinggi. Di jajak pendapat untuk mencari kiper terbaik di abad ke-20 yang dilaksanakan oleh Federasi Internasional Statistik dan Sejarah Sepakbola (IFFHS), Zoff berada di posisi ketiga di bawah Lev Yashin (Uni Soviet) dan Gordon Banks (Inggris).

3. Edwin van der Sar (Belanda)


Saat van der Sar memblok tendangan Nicolas Anelka di final Liga Champions, ia benar-benar menjadi momok bagi pemain Chelsea saat adu penalti. Hal itu karena di ajang Community Shield sebelumnya, ia juga telah melakukan hal yang sama dengan menepis semua tendangan penalti yang dilakukan pemain The Blues.

Van der Sar menjadi pemain yang paling banyak membela tim nasional Belanda dengan tampil sebanyak 128 kali dan akhirnya pensiun setelah Euro 2008. Ia juga mencatatkan dirinya sebagai kiper yang menjuarai Liga Champions bersama dua klub yang berbeda, yaitu Ajax Amsterdam dan Manchester United.

4. Gianluigi Buffon (Italia)


Nilai transfer yang menjadikannya kiper termahal di dunia menjadi bukti kepiawaian Buffon (foto) menjaga gawang di lapangan hijau. Selain itu, sederet gelar individual yang diraihnya dari berbagai pihak juga menjadi jaminan atas kemampuannya. Saat di Piala Dunia 2006, gawangnya tidak tertembus satu gol pun selama 453 menit hingga akhirnya Azzurri menjadi juara dan Buffon mendapatkan Lev Yashin Award sebagai kiper terbaik selama turnamen tersebut.

5. Gordon Banks (Inggris)


Banks menjadi pilihan pertama manajer Inggris Sir Alf Ramsey saat Three Lions menjuarai Piala Dunia 1966. Namun, ia baru menjadi legenda di dunia sepakbola lewat tindakan yang dilakukannya empat tahun kemudian di Piala Dunia Meksiko.

Saat Inggris bertanding melawan Brasil, Pele menanduk bola ke tiang jauh gawang Inggris sambil berteriak “Gol!”. Hal itu dilakukannya karena ia sangat yakin Banks tidak dapat menyelamatkan gawangnya. Tetapi Banks yang berada dalam posisi yang salah, berhasil melompat ke arah yang berlawanan dan menyentuh bola tersebut dengan sebagian ibu jarinya hingga bola itu mental melewati mistar gawang. Sang kiper tahu ia dapat menyentuh bola, namun berpikir bolanya masih melewati garis gawang. Ia baru sadar tidak terjadi gol setelah mendengar sambutan dari penonton di stadion dan diselamati oleh kapten Bobby Moore.

Pele sendiri mengatakan kalau penyelamatan yang dilakukan Banks tersebut adalah yang terhebat yang pernah ia saksikan.

6. Iker Casillas (Spanyol)


Ia baru berusia 27 tahun, tetapi telah tampil lebih dari 300 kali bagi Real Madrid dan menjadi kiper kedua yang bermain paling banyak bagi tim nasional Spanyol setelah Andoni Zubizarreta. Saat Spanyol menjuarai Euro 2008, Casillas menjadi kiper pertama yang menjadi kapten di tim juara turnamen Eropa.

Walaupun ia baru bermain di tim senior Madrid sejak 1999, ia kelihatannya selalu menjadi pilihan pertama Los Merengues di bawah mistar. Di usianya yang ke-19, Casillas menjadi kiper paling muda yang tampil di final Liga Champions saat Madrid mengalahkan Valencis 3-0.

7. Lev Yashin (Uni Soviet)


Pemain legendaris ini merupakan kiper yang berada di urutan paling atas dalam jajak pendapat yang dilakukan oleh IFFHS. Yashin terpilih berkat kemampuan atletisnya dan juga postur tubuhnya yang membuat gentar para pemain penyerang lawan.

Ia mendapat julukan Laba-Laba Hitam karena selalu mengenakan kostum hitam dan juga karena keahliannya menepis tembakan lawan seolah-olah membuatnya memiliki delapan tangan. Pemakaian namanya oleh FIFA untuk penghargaan bagi kiper terbaik di setiap Piala Dunia merupakan pengakuan insan sepakbola dunia terhadap prestasinya.

8. Peter Schmeichel (Denmark)


Tinggi besar, rambut pirang, dan hidung merah. Tiga hal tersebut adalah hal yang selalu tampil di ingatan bila nama Schmeichel disebut. Namun bagi para striker yang menjadi lawan Manchester United dan tim nasional Denmark, The Great Dane itu menjadi tembok raksasa yang tak dapat ditembus.

Tingkat refleksnya yang mengagumkan bagi orang seukuran dia, serta kemampuannya mengubah pertahanan menjadi penyerangan langsung lewat lemparan jauhnya ke para penyerang, menjadi salah satu alasan utama mengapa United menjadi tim yang mendominasi Liga Primer Inggris di era 90an.

9. Petr Cech (Republik Ceko)


Ketika Chelsea menjadi juara Liga Primer selama dua kali berturut-turut, banyak pihak menganggap itu adalah akibat dari tangan dingin Jose Mourinho. Tetapi yang berada di bawah mistar The Blues adalah Cech, yang baru dibeli dari Rennes dan tadinya akan dijadikan cadangan Carlo Cudicini. Saat Cech harus absen selama tiga bulan akibat benturan dengan pemain Reading Stephen Hunt, Chelsea gagal mempertahankan gelar Liga Primer.

Insiden tersebut membuat Cech harus mengenakan pelindung kepala hingga sekarang. Cech menjadi kiper terbaik 2008 pilihan UEFA, dan walaupun sempat membuat blunder di Euro 2008 saat melawan Turki, ia tetap menjadi pilihan pertama di tim nasional Republik Ceko dan juga Stamford Bridge.

10. Rinat Dasayev (Uni Soviet)


Bila tidak ada trio Belanda Ruud Gullit, Frank Rijkaard, dan Marco van Basten, bisa jadi tim Uni Soviet yang akan menjadi juara di Euro 1988. Dasayev tampil cemerlang selama berlangsungnya turnamen di Jerman, dan hanya Gullit dan tendangan volley van Basten yang mampu mematahkan perlawanan Soviet di final.

Dasayev yang dijuluki “Tirai Besi” dianggap sebagai kiper terbaik kedua di Rusia setelah Yashin. Ia tampil di tiga Piala Dunia dan bermain sebanyak 91 kali bagi tim nasional Soviet hingga pensiun di tahun 1990.

Terakhir ia tampil di Luzhniki Stadium saat final Liga Champions Mei lalu dengan membawa piala tersebut ke lapangan. Hal itu berkaitan dengan tugasnya sebagai duta final itu di Moskwa.

5 Tips Ampuh Menyembunyikan Perut Berlemak

5 Tips Ampuh Menyembunyikan Perut Berlemak - Make up sudah maksimal. Sepatu juga sudah dipilih paling keren. Namun, lipatan lemak perut membuyarkan semuanya. Beberapa dari Anda pasti sering mengalaminya, ya? Adakah tips cantik dan ampuh yang bisa menyembunyikan lipatan lemak perut yang menyebalkan ini? Dilansir dari Self.com, ini dia jawabannya.

1. Pilih Celana Jeans yang Menggantung di Pinggang


Memakai celana jeans dengan model hipster yang jatuh menggantung tepat di pinggul akan membuat lemak perut semakin menonjol. Karenanya, Anda harus beralih ke celana jeans yang dengan cantik memeluk pinggang Anda, sehingga lemak perut tidak menonjol ke samping.

2. Pilih Atasan yang Jatuh di Area Pinggul


Pilih atasan yang terbuat dari kain yang jatuh seperti sifon, jersey, katun jeruk, ataupun spandek. Pastikan bagian bawahnya dapat menutup bokong dan pinggul Anda dengan cantik, sehingga perut yang sedikit membuncit bisa tersamarkan. Model atasan seperti ini juga akan membuat paha Anda terlihat sedikit lebih kecil.

3. Tutupi Perut dengan Blazer


Blazer selalu berhasil menghadirkan siluet tubuh yang cantik, karena desainnya dibuat untuk mengikuti bentuk tubuh semua wanita. Untuk sementara singkirkan cardigan Anda dan beralihlah ke blazer. Hampir semua potongan bentuk blazer bisa digunakan untuk menyamarkan perut berlemak dan merampingkan tubuh dalam sekejap.

4. Coba Pakai Korset yang Elastis


Anda tidak perlu membeli korset pelangsing berharga jutaan rupiah di channel home shopping. Anda cukup memakai korset yang biasa dipakai dengan kebaya saja. Korset ini akan memberikan efek melangsingkan yang sama dengan korset pelangsing yang harganya selangit.

5. Coba Atasan Model Peplum


Investasikan dana belanja baju Anda untuk beberapa buah atasan peplum yang longgar di bagian perut. Siluet dari pakaian model ini akan membuat pinggang Anda tampil lebih langsing dan pinggul jadi lebih cantik.

Kini, Anda sudah tidak perlu bingung lagi untuk menutupi lemak perut yang menyembul di balik baju.

3 Alasan Game Flappy Bird Mendunia




3 Alasan Game Flappy Bird Mendunia - Casual game seperti Angry Birds dan Candy Crush selalu menarik perhatian karena cara memainkannya yang mudah. Tanpa perlu menguras otak, permainan semacam itu sering menjadi selingan di sela aktivitas. Kini dua game populer tersebut tergeser dengan kehadiran game Flappy Bird.

Pencipta Flappy Bird, Dong Nguyen, dari GEAR Studio asal Vietnam mungkin tidak pernah menyangka karyanya akan populer di seluruh dunia. Nah, berikut ini alasan game dengan grafis kotak-kotak tersebut menjadi favorit.

1. Sederhana

Kesederhanaan menjadi daya tarik Flappy Bird. Game ini hadir dengann dominasi warna hijau, biru, dan kuning. Sangat berbeda dibandingkan game yang populer pada perangkat bergerak seperti Candy Crush, Bejeweled, dan Angry Birds yang memaksimalkan grafis.

2. Mudah Dimainkan

Tujuan Flappy Bird adalah memandu seekor burung melewati rintangan berupa pipa. Satu ketukan di ponsel atau tablet berarti satu kepakan si burung. Semakin banyak rintangan, semakin tinggi poin Anda. Terbentur, si burung langsung nyungsep dan mati.

Rouri, karyawan swasta di Jakarta, yang menggandrungi Flappy Bird sejak beberapa pekan terakhir mencapai rekor 106 kali melewati rintangan. "Meski kelihatannya mudah, butuh konsentrasi tinggi untuk memainkan Flappy Bird," ujarnya.

3. Menyentuh Emosi

Kesederhanaan dan kemudahan tersebut berhasil menyentuh psikologis pengguna. "Terdapat substansi yang membuat orang merasa harus bisa memainkan Flappy Bird dengan sukses," kata Nick Statt, penulis artikel di situs teknologi CNET, Kamis, 6 Februari 2014.

Meski mengasyikkan, Flappy Bird juga bisa menimbulkan efek stres dan kecanduan. Penulis kolom di majalah Forbes, Paul Tassi, mengingatkan, jika terjadi titik bosan saat memainkan game ini, orang akan menyadari bahwa menghabiskan waktu bermain game adalah hal yang sia-sia. "Pertanyaannya adalah apakah kita sudah memasuki titik bosan?" katanya.


Flappy Bird tersedia secara gratis di App Store untuk platform iOS dan Google Play untuk platform Android. Sejak meluncur pada Maret 2013, jumlah unduhannya mencapai 10 juta di seluruh dunia. Berkat kepopuleran Flappy Bird, Nguyen mampu meraup untung US$ 50 ribu atau sekitar Rp 608 juta per hari.