Saturday, 31 May 2014

5 Tradisi Paling Kejam Yang Dilakukan Pada Binatang

5 Tradisi Paling Kejam Yang Dilakukan Pada Binatang - Penyiksaan tetaplah penyiksaan! Anda tentu setuju, jika dikatakan bahwa binatang juga memiliki hak untuk diperlakukan dengan baik.Namun pada kenyataannya, penyiksaan berkedok agama dan budaya seringkali membuat manusia memperlakukan binatang dengan semena-mena.

Bukan cuma itu, hanya karena ingin menyajikan sebuah hidangan dari daging binatang tertentu, binatang tersebut harus melalui proses penyiksaan yang membuat tubuh mereka cedera atau bahkan menyebabkan kematian.

Berikut adalah 5 Tradisi Paling Kejam Yang Dilakukan Pada Binatang. Mari kita simak bersama!

1.Memutar Anjing Seperti Gasing

tradisi kejam terhadap hewan

Brodilovo adalah sebuah desa terpencil di bagian tenggara Bulgaria. Di sini, penduduk desa sangat takut pada penyakit rabies yang biasa ditularkan oleh anjing.

Oleh karenanya, mereka memiliki tradisi yang telah dilakukan selama berabad-abad untuk menangkal penyakit tersebut. Ritual aneh ini dilakukan dengan cara memutar anjing, seperti permainan gasing dengan menggunakan tali.

Tubuh anjing itu tergantung di atas sungai kecil. Ritual ini biasanya dilakukan setahun sekali dan diyakini dapat membantu menjauhkan penyakit rabies dari anjing-anjing itu.

Karena terus diputar, anjing-anjing itu akan jatuh ke bawah sungai. Penduduk desa akan menyediakan sebuah jaring untuk menangkap tubuh anjing tersebut ketika jatuh sungai dan kemudian membantu mereka untuk keluar dari air. Kedengarannya sangat kejam, bukan?

Tradisi itu akhirnya dilarang oleh hukum pada tahun 2006, setelah mendapat tekanan dari media internasional pada tahun 2005. Namun, itu tampaknya tidak berpengaruh pada penduduk setempat. Mereka tetap melanjutkan praktik kejam tersebut sama seperti sebelumnya.

Ritual aneh ini akhirnya dihentikan tahun lalu ketika anggota Animal Rights Sofia menjaga tepian Sungai Veleka untuk memastikan bahwa penduduk setempat menaati hukum tersebut.

2.Menggemukkan Babi dengan Cara Sadis

tradisi kejam terhadap hewan

Pigs of God adalah sebuah festival paling kontroversial yang berasal dari Taiwan. Dalam kontes ini, babi-babi yang telah dipaksa makan selama bertahun-tahun kemudian disembelih di depan umum dan diarak melalui jalan-jalan kota.

Asal-usul tradisi ini tidak begitu jelas, namun beberapa orang mengatakan bahwa ini merupakan bagian dari keyakinan agama orang Hakka, sebuah kelompok etnis dengan populasi lebih dari empat juta jiwa di Taiwan.

Sebagaimana dilansir Odditycentral (5/3), para aktivis perlindungan hewan menyatakan bahwa dalam beberapa dekade terakhir ini kontes tersebut menjadi cara terselubung yang digunakan oleh beberapa keluarga untuk memamerkan kekayaan dan kekuasaan mereka.

Pemilik babi membutuhkan waktu sekitar 2 tahun untuk menggemukkan hewan itu. Selama proses penggemukan, babi-babi itu bahkan sampai tidak mampu berdiri. Prosedur ini kerap menyebabkan kegagalan organ dan luka tekanan yang disebabkan berbaring untuk jangka waktu yang lama.

Beberapa pemilik bahkan mengebiri babi-babi mereka tanpa anestesi, dengan keyakinan ini akan membantu mereka mendapatkan babi yang lebih gemuk.

Sebelum kontes dimulai, babi-babi kabarnya dipaksa makan pasir dan logam berat untuk membuat tubuh mereka jadi seberat mungkin. Saat perayaan dimulai, babi-babi itu kemudian diseret dengan brutal di depan kerumunan penonton untuk disembelih. Terdengar sangat kejam?

Setelah itu, babi-babi gemuk itu dicat dan dihias untuk diarak keliling kota. Berat babi rata-rata melebihi 700 kg dan ada pula yang beratnya mencapai sekitar 900 kg.

3. Foie Gras

tradisi kejam terhadap hewan

Foie gras dalam bahasa Prancis berarti lemak hati. Hidangan ini terbuat dari lemak bebek atau angsa yang telah mengalami proses penggemukan.bebek dan angsa itu dipaksa untuk menjadi gemuk dengan cara yang kejam.

Pakan bebek atau angsa akan disalurkan langsung ke dalam kerongkongan unggas dengan menggunakan corong. Teknik ini diklaim dapat mempercepat waktu makan yang biasanya sekitar 45 sampai 60 detik, menjadi 2 sampai 3 detik.

Selama proses itu berlangsung, peternak akan berusaha menghindari kerusakan pada kerongkongan unggas karena itu bisa menyebabkan cedera atau bahkan kematian.

Meski begitu, para peneliti menemukan bukti adanya peradangan pada dinding proventriculus setelah proses itu. Indikasi peradangan esofagus juga ditemukan pada tahap lanjut dalam proses penggemukan unggas tersebut.

4. Ortolan

tradisi kejam terhadap hewan

Burung ortolan termasuk spesies langka yang saat ini jumlahnya terus menurun di Prancis. Dulu, burung ini dihidangkan sebagai sajian mewah di restoran-restoran kelas atas.

Untuk menyajikan hidangan dari burung ortolan, para koki akan mengurung burung ini di dalam kandang tanpa penerangan sedikit pun. Hal itu akan membuat ortolan tidak mengetahui waktu, sehingga pola makan mereka akan ikut kacau.

Akibatnya, burung itu akan terus makan sampai mengalami obesitas. Kemudian burung ortolan yang sudah bertubuh gemuk ditenggelamkan hidup-hidup ke dalam minuman keras hingga mati.

Baru setelah itu, burung ortolan dipanggang dan dihidangkan. Proses memasaknya sangat kejam, bukan?

5. Festival Ukweshwama

tradisi kejam terhadap hewan

Festival Ukweshwama adalah sebuah perayaan yang dilakukan oleh suku Zulu di Afrika Selatan. Perayaan ini merupakan wujud rasa syukur orang Zulu kepada Tuhan atas panen pertama dalam setiap musim.

Untuk merayakannya, seekor banteng akan dilepaskan di tengah kerumunan orang dan perlahan-lahan disiksa selama hampir satu jam. Banteng lemas itu kemudian dirobek lidahnya.

Penyiksaan itu dilanjutkan dengan memasukkan tanah ke dalam mulut banteng hingga dia hampir tidak bisa bernapas. Matanya lantas dicongkel dan kelaminnya dipotong-potong.

Praktik kejam ini telah diprotes selama bertahun-tahun, tetapi pemerintah Afrika Selatan menolak permintaan itu karena ritual tersebut adalah jantung budaya Zulu.

5 Hutan Paling Berhantu Di Dunia

5 Hutan Paling Berhantu Di Dunia - Di balik kecantikan pemandangan suatu hutan, biasanya tersisip legenda atau mitos menyeramkan. 5 Hutan di dunia berikut ini, terkenal sebagai hutan paling berhantu dan bukan tempat untuk orang yang penakut!

Hutan adalah tempatnya orang yang suka bertualang, serta yang ingin bersantai sambil menghirup udara sejuk. Namun, apa jadinya kalau hutan yang Anda datangi justru dikenal berhantu?

Dilongok dari BBC Travel, Rabu (28/5/2014) inilah 5 Hutan Paling Berhantu Di Dunia :

1. Hutan Aokigahara, Jepang

hutan paling berhantu

Hutan Aokigahara berada di kaki Gunung Fuji, dekat dengan Kota Kawaguchi. Hutan ini punya julukan sebagai Sea of Trees atau Lautan Pohon. Pemandangan pohon rimbun memang jadi kecantikan hutannya yang khas.

Siapa sangka, justru hutan Aokigahara punya julukan lain berupa hutan bunuh diri. Sejak tahun 1950-an, sudah ada 500 kasus bunuh diri di sana. Jangan heran, masyarakat Jepang memang punya budaya harakiri yaitu tindakan bunuh diri jika dirinya dianggap tak mampu menyelesaikan suatu masalah atau karena frustasi.

Kebanyakan, orang yang bunuh diri di sini dengan cara menggantungkan diri.Sejak saat itulah, hutan Aokigahara dikenal sebagai tempat berhantu. Beberapa masyarakat setempat atau turis yang datang ke sana, mengaku sering mendengar suara jeritan atau tangisan.

Ditambah, banyak kandungan besi di bawah tanahnya yang membuat kompas tidak akan bekerja dengan baik. Tak bisa dibayangkan, apabila Anda tersesat di sana.

2. Black Forest, Jerman

hutan paling berhantu

Black Forest atau Hutan Hitam berada di sepanjang Sungai Rhine di bagian sebelah barat Jerman. Hutan ini terkenal dengan suasananya yang gelap meski saat siang hari. Sebabnya, pohon-pohon cemara dan pinus tumbuh lebat dan menjulang tinggi yang menghalangi cahaya matahari.

Grimm Bersaudara, kakak-beradik Jakob dan Wilhelm Carl Grimm asal Jerman yang merupakan para novelis dan tertarik dengan cerita dongeng membuat Black Forest terkenal berhantu pada tahun 1780-an. Mereka sering menceritakan Black Forest dalam karangannya sebagai tempat tinggal mahluk-mahluk mitologi seperti penyihir, manusia serigala dan kurcaci.

3. Isla de las Munecas, Meksiko

hutan paling berhantu

Isla de las Munecas atau Pulau Boneka adalah suatu pulau kecil yang berada di pedalaman Xochimilco, sekitar 4 jam naik boat dari Mexico City. Sesuai namanya, di pulau ini terdapat ribuan boneka yang bergantung di pepohonan. Jangan bayangkan boneka yang lucu, melainkan boneka-boneka di sana bentuknya sudah usang dan terlihat menyeramkan.Bahkan, beberapa boneka hanya ada yang berupa kepala atau potongan tangan.

Sejarahnya, dulu pulau tersebut ditempati hanya oleh Don Julian Santana selama 50 tahun yang sudah meninggal tahun 2001. Selama hidup, Don Julian Santana selalu dihantui oleh hantu anak kecil yang tewas tenggelam di pulau tersebut.

Maka, Don menggantungkan setiap boneka ke pohon-pohon di dalam hutan untuk menenangkan hantu anak kecil yang terus menerornya.Dia mendapatkan boneka-boneka dengan mencari di sekitar tempat pembuangan sampah dan barter, menukar sayuran dengan boneka pada siapa pun yang ditemuinya. Jumlah boneka di sana pun ada ribuan.

Kini, hutan di Pulau Boneka terkenal dengan kesan angker dan mistis. Kemanapun Anda melangkah di sana, seolah diawasi oleh boneka-boneka. Tahu film 'Bride of Chucky', setan yang berwujud boneka dan membunuh orang? Itu bisa dibilang tak ada apa-apanya dibanding boneka-boneka di pulau ini.

4. Hutan Wychwood, Inggris

hutan paling berhantu

Inggris punya banyak hutan yang bisa dijelajahi. Tapi hutan Wychwood di Oxfordshire, bagian selatan Inggris menjadi salah satu hutan paling ditakuti di sana. Bukan tanpa sebab, hutan ini punya kisah arwah perempuan gentayangan!

Konon, pada zaman dulu hidup seorang wanita bernama Amy Robsart yang meninggal secara misterius. Dia ditemukan tewas di dalam hutan Wychwood dengan keadaan leher yang patah. Setelah itu, Earl of Leicester, suami dari Amy Robsart kerap dihantui oleh arwah istrinya saat sedang berburu di hutan Wychwood.

Dia berujar, istrinya mengatakan kalau dia akan tewas 10 hari.Anehnya, 10 hari setelah itu Earl of Leicester benar-benar tewas karena sakit. Masyarakat di sana percaya, apabila Anda dihantui oleh arwah gentayangan Amy Robsart, maka Anda bisa bernasib sama seperti suaminya. Hii.

5. Hutan Hoia-Baciu, Rumania

hutan paling berhantu

Apa yang paling ditakuti masyarakat Rumania? Jawabannya adalah hutan Hoia-Baciu di Transylvania, kawasan Rumania bagian tengah. Lebih dari setengah abad, hutan ini dikenal sebagai tempat paling misterius dan berhantu di sana.

Masyarakat Rumania percaya, di dalam hutan Hoia-Baciu terdapat gerbang menuju dunia lain. Mereka pun percaya, siapa saja yang memasuki hutan tersebut maka tidak akan pernah kembali selamanya.

Tak hanya itu, beberapa orang yang pernah masuk ke hutan Hoia-Baciu pernah sering merasakan mual dan pusing. Entah apa sebabnya, mereka yang merasakan itu tak mampu berlama-lama di dalam hutan dan takut menjelajahinya lebih jauh.

sumber

Friday, 30 May 2014

5 Rahasia Tersembunyi di Dalam Air Kelapa



5 Rahasia Tersembunyi di Dalam Air Kelapa - Air kelapa adalah salah satu jenis meniman yang paling menyegarkan. Dengan rasanya yang manis, dan juga dingin membuat tubuh menjadi segar jika di minum saat musim panas.

Buah kelapa sendiri bukan merupakan buah musiman, sehingga kamu bisa menikmati buah kelapa dan juga air kelapa kapan saja kamu mau dan kapan saja kamu ingin meminumnya.

Selain itu, buah kelapa juga sangat banyak di Indonesia, jadi kamu akan mudah menemukan pohon kepala, terutama di daerah pantai. Kamu pasti akan menemukan banyak pohon kelapa di sana.

Air kelapa tak hanya menyegarkan, tapi ternyata juga memberi manfaat untuk kesehatan tubuh. Air kelapa yang segar ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

Mau tau seperti apa ? Yuk, langsung saja kita simak ulasannya yang berikut ini, seperti dilansir Merdeka.com.

1. Menurunkan berat badan


Salah satu manfaat air kelapa untuk kesehatan tubuh adalah untuk menurunkan berat badan secara alami dan aman. Bagi kamu yang ingin menurunkan berat badan yang berlebih, kamu bisa rutin meminum air kelapa, karena air kelapa sudah diketahui dapat menurunkan berat badan yang berlebih. Nah, kamu bisa meminumnya setiap pagi untuk menurunkan berat badan kamu.

2. Untuk kesehatan kulit


Air kelapa mengandung berbagai zat yang baik untuk tubuh. Salah satu zatnya bermanfaat untuk kesehatan kulit. Kamu bisa mengatasi masalah kulit kamu dengan air kelapa. Masalah kulit seperti jerawat, terbakar matahari dan masalah kulit yang lainnya.

3. Kesehatan ginjal


Tak hanya untuk kesehatan kulit, air kelapa juga dapat menyehatkan ginjal.  Air kelapa diketahui mengandung  mineral seperti potasium dan magnesium, kandungan ini diketahui dapat menyehatkan ginjal.  Nah, buat kamu yang memiliki masalah pada ginjal kamu, kamu bisa mengonsumsi air kelapa. Air kelapa juga dapat mencegah batu ginjal.

4. Sangat baik untuk ibu hamil


Ibu hamil, pastinya sering kali mengalami masalah seperti perut mulas, konstipasi, dan juga masalah pencernaa. Nah, ibu hamil bisa mengatasi masalah itu semua dengan minum air kelapa sejak masih hamil.

5. Mengatasi dehidrasi


Jika kamu mengalami dehidrasi, kamu bisa mengatasinya dengan minum air kelapa. Air kelapa diketahui banyak mengandung elektrolit yang akan membantu untuk meningkatkan cairan dalam tubuh yang telah hilang.

Nah, itulah dia ke lima rahasia yang tersembunyi di dalam air kelapa. Selain menyegarkan air kelapa juga menyehatkan ya .

sumber

5 Bangunan ini Mampu Menghadapi Kiamat

5 Bangunan ini Mampu Menghadapi Kiamat - Peristiwa kiamat memang sempat menjadi kabar yang menghebohkan bagi setiap orang. Seperti yang diketahui bahwa kiamat merupakan salah satu peristiwa hancurnya muka bumi.

Kabar kiamat ini menjadi salah satu rumor yang memperlihatkan kematian di seluruh bumi. Walaupun kita tidak pernah akan mengetahui kapan kiamta itu datang. Namun, kabar ini juga bisa membuat setiap orang percaya walaupun sebagian besar tidak mempercayainya.

Seperti yang dikabarkan bahwa ketika kiamat terjadi, ada beberapa bangunan yang masih koko dan mampu menghadapi peristiwa kiamat. Seperti yang dilansir dari merdeka.com , inilah dia 5 bangunan yang mampu menghadapi kiamat.

1. Banteng Anti Kiamat


Banteng anti kiamat ini merupakan salah satu bangunan yang didirikan oleh keluarga di Amerika dengan dilengkapi dengan jembatan dan bunker bawah tanah. Rumah ini dibangun oleh salah satu keluarga bernama Brent yang terletak di atas perbukitan besar yang berada jauh di dalam hutan di North Carolina, Amerika. Bagi mereka, membangun sebuah benteng abad pertengahan merupakan hal yang mengasyikkan dan jika kiamat tidak datang, benteng itu akan menjadi tempat liburan yang asyik untuk keluarga.

2. Svalbard Global Seed Vault


Svalbard Global Seed Vault ini merupakan sebuah benteng besar yang dapat menampung hingga 4,5 juta varietas benih. Svalbard ini terletak di sekitar 1.300 kilometer di selatan Kutub Utara, di Pulau Spitsbergen, Norwegia, Svalbard Global Seed Vault dibangun di dalam sebuah gua bawah tanah.

Kononya, embangunan Global Seed Vault digagas oleh Cary Fowler dan konstruksi tersebut menelan dana hingga USD 9 juta (Rp 102 miliar) yang sepenuhnya ditanggung oleh pemerintah Norwegia.

Bank benih ini dibuka pada tahun 2008, dan di tahun pertamanya ada sekitar 400.000 sampel benih yang ditaruh dalam ruang penyimpanan. Sampel datang dari Irlandia, Amerika Serikat, Kanada, Swiss, Kolombia, Meksiko dan Suriah. Setelah memasuki bulan Maret 2013, jumlah sampel di Svalbard Global Seed Vault meningkat menjadi 770.000 varietas . Dengan begini, Svalbard Global Seed Vault ini mampu bertahan ketika kiamat sedang berlangsung.

3. Rumah Anti Kiamat Rp 140 milyar


Bangunan yang mampu selamat dari peristiwa kiamat lainnya yakni rumah anti kiamat yang terletak di Yellow Jacket, sebuah kota sepi di Colorado, Amerika. Rumah ini memiliki luas 390,19 meter persegi terbuat dari beton yang dilapisi baja tebal. Dengan dinding yang seperti ini dipercayai bahwa rumah ini akan aman dari gempa. Walaupun terlihat biasa saja, namun di dalam rumah ini sudah tersedia furniture lengkap dan memiliki menara radio setinggi 30,48 meter dan sebuah landasan helikopter.  Rumah ini dibangun pada tahun 2003 lalu, dan sekarang dijual seharga USD 11,5 juta atau sekitar Rp 140 miliar.

4. Atlas Survival Shelter


Al’s Army Navy Store di Altamonte Springs, Oregon, Florida, sebagai pendiri bunker Atlas Survival Shelter yang dipercaya dapat bertahan saat kiamat serta turnado. Bunker ini terbuat dari pipa bergelombang yang dirancang untuk dikubur 20 meter di bawah tanah.

Asisten manajer Al’s Army Navy Store, Jeremy Ross, mengatakan bahwa Atlas Survival Shelter telah dilengkapi dengan tempat tidur, pintu keluar darurat untuk serangan darurat, dapur dengan wastafel, lampu listrik tegangan rendah, outlet listrik dan toilet. Atlas Survival Shelter dijual seharga USD 600.000 atau sekitar Rp 694 juta.

5. Membangun Bahtera Nuh


Lu Zhenghai dari Daerah Otonomi Xinjiang Uyghur di barat laut China, telah menghabiskan sekitar USD 160.000 (sekitar Rp 1,85 miliar) untuk membangun sebuah kapal bahtera nuh ini. Kapal bahtera nuh ini memiliki panjang 65 meter dan berat sekitar 80 ton.

Nah, itulah dia kelima bangunan yang dipercaya mampu menghadapi kiamat.

sumber

Pemuda Rekam Ekspresi Horor Ayahnya Saat Pura-Pura Bercerita Bahwa Pacarnya Hamil


Pemuda Rekam Ekspresi Horor Ayahnya Saat Pura-Pura Bercerita Bahwa Pacarnya Hamil -  Photo copyright Dailymail.co.uk

Vemale.com - Anda pasti sudah sering melihat video penjebakan yang bisa memancing emosi seseorang. Kadang kita ikut terbawa emosi karena gurauan yang agak keterlaluan, kadang juga tertawa sendiri setelah melihat reaksi target penjebakan.

Namun kali ini sebuah aksi nekat dilakukan oleh Prateek Verma, seorang pemuda India. Ia sepertinya ingin mengikuti gaya bergurau anak sekarang yang kadang bisa bikin orang lain jantungan. Dan targetnya kali ini adalah sang ayah, Sunder Verma.

Prateek Verma menceritakan pada ayahnya pada pacarnya hamil | Photo copyright Dailymail.co.uk

Sebenarnya Prateek sedikit bermain api dengan mengajak bergurau ayahnya kali ini. Pasalnya ia menggunakan gurauan yang mengerikan dengan mengatakan pada sang ayah, pacarnya sedang hamil. Sementara sang ayah sepertinya bukanlah orang yang panjang sabarnya.
Sejak ia menceritakan tentang gadis yang dimaksud oleh Prateek, ayahnya nampak kurang suka dengan gadis itu. Jadi ketika ia mengetahui bahwa anaknya menghamili seorang gadis, ia pun langsung memukuli dan menendang anaknya. Emosi memuncak dan sepertinya suasana makin panas.

Kenapa kamu tega menghancurkan martabat keluarga? | Ini hanya jebakan, Ayah|He? Apa? | Photo copyright Dailmail.co.uk
Sebelum sang ayah benar-benar akan menghajarnya, Prateek pun segera mengatakan bahwa ia hanya bercanda. Ia menjelaskan ada kamera di kamarnya yang sedang merekam sang ayah dan seketika raut wajahnya agak menurun dan tak terlalu emosi.

Namun ia masih sempat menanyakan pada anaknya apakah ia benar-benar bercanda atau hanya ingin menghindari amarah ayahnya. Well, sedikitnya gurauan ini sedikit berlebihan bagi orang tua. Jangan ditiru ya, Ladies. Bahaya juga kalau si ayah punya masalah kesehatan seperti jantung atau tekanan darah tinggi.

sumber