Showing posts with label wisata. Show all posts
Showing posts with label wisata. Show all posts

Sunday, 26 July 2015

5 Jalan Setapak paling Unik di Dunia

5 Jalan Setapak paling Unik di Dunia - Jalan adalah prasarana transportasi darat yang meliputi segala bagian jalan, termasuk bangunan pelengkap dan perlengkapannya yang diperuntukkan bagi lalu lintas, yang berada pada permukaan tanah, di atas permukaan tanah, di bawah permukaan tanah dan/atau air, serta di atas permukaan air, kecuali jalan kereta api, jalan lori, dan jalan kabel.

kali ini kita akan membahas jalan-jalan setapak  terunik yang ada di penjuru dunia, berikut 5 jalan setapak menurut old.uniknya.com :

1. Jalan Bambu, Jepang


Welcome to Japan again gan. Nama resminya adalah Jalan Belukar Bambu Sagano. Salah satu jalan terunik di dunia ini terletak di area Sagano Arashiyama di kota Kyoto (sekitar 25 menit dari pusat kota Kyoto).

2. Jalan Kecil Danau-Danau Plitvice, Kroasia


Danau-danau Plitvice yang terdapat di Taman Nasional Kroasia merupakan warisan dunia dari UNESCO terhitung sejak tahun 79-an. Ada 16 danau dan beberapa air terjun kecil ada di kawasan ini. Kebayang asri dan indahnya tempat ini?


danau-plitvice-kroasia-001-tantri-setyorini(sumber:merdeka.com, old.uniknya.com)
 Untuk mempermudah masyarakat menikmati keindahan danau-danau tersebut, maka dibuatlah jalan-jalan kecil yang panjangnya sekitar 30km di Taman Nasional ini. Jalan-jalan kecil tersebut dibagi dua, yaitu jalan-jalan kecil Plitvica (9km) dan jalan-jalan kecil Corkkovola

Uvala (21km). Jalan-jalan ini sudah dipasang ama papan informasi yang pastinya agan-agan juga bakal dipandu oleh pemandu Taman Nasional itu kalo agan-agan berencana liburan ke Kroasia dan mampir ke sini.

3. Terowongan Wisteria, Jepang


 Indahny inilah salah satu jalan terunik di dunia ini? Terowongan ini bakal lebih wow! kalo udah memasuki bulan April karena saat itu biasanya bunga-bunga yang ada di terowongan ini mekar secara bersamaan.

Seperti yang agan-agan liat di fotonya, macam-macam warna bunga bakal mendamaikan hati agan kalo lewat terowongan ini.

Terowongan ini letaknya di kota Kitakyushu, tepatnya di Taman Kawachi Fuji (siapa tau mau liburan ke Jepang kan?). Panjang terowongan ini cuma 80 meter. Tapi, dijamin deh udah bisa bikin hati tentram.

4. Terowongan Cinta, Ukraina


Terowongan ini keliatan indahnya kalo udah musim panas, sama kayak terowongan Wisteria di Jepang. Dan nyatanya, salah satu jalan terunik di dunia ini bukan ditujukan untuk pejalan kaki atau para goweser. Terowongan ini sejatinya adalah salah satu tunnel kereta api di Ukraina sana.

Terowongan ini dapat ditemukan di kota Klevan, Ukraina dan kenapa disebut terowongan cinta, I have no idea juga kenapa orang-orang Ukraina manggilnya begitu. Mungkin karena begitu mengagumkannya terowongan ini hingga siapa saja yang melihatnya bisa bikin hati berbunga-berbunga? Siapa tau.

5. Anak Tangga Haiku, Hawaii


Juga biasa disebut “Anak Tangga Menuju Langit”. Karena pada beberapa kesempatan, anak-anak tangganya bisa “hilang” karena terlindung oleh awan yang menyelimuti daerah anak tangga ini. Salah satu jalan terunik di dunia ini merupakan jalan terjal yang terletak di pulau O’ahu, Hawaii. Totalnya ada 3922 anak tangga dan panjang tangga ini sekitar 2800 kaki (850 meter) dari dasar Lembah Haiku hingga menuju puncak di Gunung Koolau.

Anak tangga Haiku merupakan salah satu tempat populer di Hawaii bagi para manusia yang suka uji nyali. Ya, agan-agan tau lah, yang menganggap ketinggian merupakan bagian dari hidup mereka, mereka pasti suka anak tangga ini Cukup sampai di situ gan update-an jalan-jalan terunik di dunia yang ane bisa kasih tau. Mudahan nambah wawasan agan-agan semua, amiinn.

Saturday, 14 February 2015

5 Sumur Alami Paling Indah di Dunia

5 Sumur Alami Paling Indah di Dunia - Tuhan menunjukkan kuasa-Nya melalui berbagai cara. Kecanggihan teknologi yang mempermudah hidup kita, bahkan keindahan sederhana yang kita jumpai setiap hari pun merupakan wujud dari kebesaran-Nya.

Tetapi, terkadang Tuhan ingin mengingatkan kita betapa Dia mampu menciptakan hal-hal paling indah dan menakjubkan di muka bumi. Berikut ini merupakan Lima sumur alami ini merupakan beberapa di antaranya.

1. Jacobs Well


Jacob’s Well atau ‘sumur Jacob’ adalah lubang patahan (sink hole) yang menjadi bagian dari sistem gua bawah air di Texas. Letaknya di Wimberley, Amerika Serikat.

Jacob’s Well adalah salah satu tempat menyelam paling menakjubkan di Amerika Serikat, juga yang paling mematikan. Dilaporkan Oddity Central, kabarnya sumur ini telah merenggut nyawa lebih dari delapan penyelam.

Dengan diameter 4 meter dan kedalaman 10 meter, airnya yang tenang tampak memikat. Tetapi gua bawah air di Jacob’s Well merupakan labirin mematikan yang menyesatkan penyelam hingga kehabisan oksigen.

Gua-gua tersebut sebenarnya memiliki pemandangan yang indah. Sinar matahari yang cukup menjadikannya tempat tinggal ideal bagi berbagai jenis ganggang dan hewan air. Wisatawan pun gemar berenang di sana. Tetapi hati-hati saat menyelami kedalamannya. Di sana banyak terdapat cerobong palsu yang tampak seperti jalan keluar, namun justru menjebak penyelam.

2. Thors Well


Di pantai Cape Perpetua, Oregon, Amerika Serikat terdapat sebuah fenomena alam menakjubkan yang jadi buruan para fotografer. Namanya Thor’s Well.

Menurut situs Atlas Obscura, Thor’s Well yang berarti ‘sumur Thor’ ini sejatinya merupakan lubang patahan (sinkhole) biasa, sama halnya Dean’s Blue Hole atau Belize Great Blue Hole. Tetapi yang menjadikan sinkhole satu ini luar biasa adalah penampakannya yang seperti air terjun laut dalam dongeng. Thor’s Well tampak paling menakjubkan saat ombak pasang atau badai. Ketika ombak menerjang dan memenuhi sumur dengan air asin, alirannya tampak seperti air terjun laut. Selengkapnya dapat dibaca disini

3. Cenote Ik Kil


Cenote Ik Kil adalah serangkaian sinkhole yang terbentuk secara alami. Lubang ini kemudian terisi curahan air dari air terjun di dekatnya dan menjadi sebuah danau tertutup dengan air berwarna biru jernih yang cantik. Jaraknya hanya 3 kilometer dari situs Chichen Itza. Lebarnya mencapai 196 kaki dan kedalaman airnya 130 kaki. Masyarakat sekitar menamakannya ‘Cenote biru yang sakral’. Sebab sejak zaman peradaban Maya tempat ini digunakan sebagai penanda waktu dan diyakini sebagai pintu masuk ke alam roh. Selengkapnya baca disini

4. Bimmah


Bimmah terletak di The Hawiyat Najm Park, Oman. Lebarnya hanya 40 meter, dengan kedalaman 20 meter. Tersembunyi di balik tebing padas yang gersang, sumur ini bagaikan oasis yang diteteskan dari langit. Bimmah dikenal karena keindahan airnya yang berwarna biru kehijauan. Di sana juga hidup sekumpulan ikan kecil yang gemar berkumpul di sekitar kaki pengunjung.

5. Zacaton


Zacaton adalah sinkhole berisi air hangat yang berada di timur laut Tamaulipas, Meksiko. Sumur ini juga dikenal sebagai sinkhole berisi air terdalam di dunia, dengan kedalaman air mencapai 319 meter. Menurut situs Wondermondo, air zacaton sekaligus menjadi habitat bagi mikroorganisme dan pulau-pulau terapung berukuran mungil.
Ada Juga 8 Kolam Renang Alami Paling Indah di Dunia

sumber

Sunday, 8 February 2015

7 Hal Aneh dan Unik Ini Hanya Dimiliki Dubai

7 Hal Aneh dan Unik Ini Hanya Dimiliki Dubai - Kalau ada yang bertanya kota apa yang terbaik saat ini di penjuru dunia saat ini, sudah pasti jawabannya Dubai. Dengan semua tata letak kota dan hiburan yang ada, Dubai memang bisa dinobatkan sebagai surga yang berada di tengah-tengah dunia.

Namun, jangan tertipu dengan beragam hal yang disajikan kota satu ini. Bukan hanya biaya hidup yang mahal, tapi juga karena hal-hal aneh yang tidak akan Anda temukan di negara manapun. Mulai dari warganya yang memelihara singa, sampai keadaan jalan yang akan kamu temui dengan sangat berbeda. Berikut ulasannya:

1. Pemandangan dari gedung pencakar langit 


Selain wahana hiburan dan keindahan gedung-gedung yang ada, Dubai juga punya pesona keindahan yang sangat berbeda dari semua negara di dunia. Lewat gedung-gedung pencakar langitnya, Anda bisa menikmati keindahan landscape kota ini lewat puncak gedung-gedung tersebut.

Dengan ketinggian yang ekstra mengerikan, pesona landscape kota ini jadi salah satu hal yang bisa Anda sombongkan di setiap akun media sosial. Tampilan laut, awan, dan sajian gedung-gedung menawan yang ada di Dubai jadi satu pemandangan yang paling menarik dari kota ini. Tapi, ini bukan hal unik dari kota mewah ini. Foto-Foto Indah dari pencakar-pencakar langit dubai yang diselimuti awan dapat anda lihat disini

2. Peliharaan unik di Dubai


Kalau Anda melihat warga di sekitar rumah Anda sedang jalan santai bersama hewan peliharaannya yang mahal, itu sudah biasa. Nah jika Anda ada di Dubai, jangan kaget melihat orang-orang membawa peliharaan mereka yang bergigi tajam dan berbadan besar.

Ya, mulai dari cheetah sampai singa adalah hewan yang menjadi favorit warga Dubai untuk dipelihara. Bahkan, mereka mengajak hewan-hewan buas itu untuk sekedar berjalan-jalan dengan mobil pribadinya.

Coba Anda bayangkan ketika mereka berhenti di lampu merah bersama hewan buasnya, lalu mobil tersebut tetap diam saat lampu hijau menyala. Sepertinya singa atau cheetah tersebut sedang menikmati camilan siangnya.

3. Cara bersantai di Dubai


Ingin menghabiskan waktu di Dubai dengan bersantai? Kota ini punya segudang wahana hiburan yang bisa kamu nikmati. Salah satunya dengan bersantai di atas laut menggunakan papan surfing.

Tapi di Dubai, papan surfing tidak dipakai seperti yang sering kita lihat di televisi. Ya, orang-orang Dubai memakainya sambil berdiri dan mengayuh layaknya sampan untuk bersantai di atas perairan Dubai.

Kalau melihat tingkah laku orang-orang ini, harus kita akui kalau orang-orang Dubai cukup kreatif menciptakan gaya baru untuk menikmati sensasi papan surfing. Kalau tertarik mencobanya, jangan sampai terlena menikmati papan surfing ini dan sadar kalau kamu sudah berlayar kembali ke Indonesia.

4. Ini cara menghindari macet di Dubai


Dari semua kemudahan yang ada di kota Dubai, ini jadi salah satu solusi terbaik yang banyak diimpikan masyarakat kita. Ketika jalur darat sudah tidak bisa Anda harapkan, Anda harus mencoba layanan jasa transportasi melalui udara.

Ya, dengan helikopter, Anda akan dengan mudah mencapai kantor atau tempat tujuan Anda tanpa terjebak macet. Hebatnya lagi, tidak hanya Anda saja yang diantarkan jasa layanan ini, tapi juga kendaraan Anda ikut dibawa secara bersamaan.

Cukup menarik dan sangat solutif untuk mengatasi keluhan-keluhan macet yang ada. Hanya saja, ongkos untuk menggunakan jasa ini tidak semurah ongkos angkutan umum lho.

5. Semua hukum berlaku sama


Kalau kalian termasuk orang yang kritis dengan hukum, Dubai adalah salah satu kota yang wajib untuk Anda tinggali. Tidak peduli jabatan atau siapa Anda, di Dubai, semua orang yang melanggar hukum pasti mendapat perlakuan dan hukuman yang setimpal dengan pelanggarannya.

Coba saja Anda lihat ketika seorang polisi memarkir sembarangan kendaraannya. Secara sukarela, rekan kerjanya akan datang, menilang, dan mengunci ban mobil rekan kerjanya itu. Sebuah hubungan yang cukup harmonis antara sesama rekan kerja. Tapi, tentu saja hubungan si polisi dengan atasannya tidak akan akur.

6. Kondisi jalanan Dubai yang tidak biasa


Macet, pasti jadi salah satu hal yang sangat membosankan untuk kita yang tinggal di negeri tercinta ini. Bukan cuma suara bising, asap dari knalpot mobil-mobil lama juga jadi hal yang membosankan untuk dinikmati setiap harinya.

Sangat jauh berbeda dengan di Dubai. Kalau Anda berkunjung ke negara ini, macet adalah salah satu momen yang menyenangkan. Kenapa? Karena ketika macet, jalanan kota Dubai akan berubah dan menjadi pameran mobil-mobil mewah.

Cukup sediakan ponsel dan kamera digital, lalu keluarlah dari kendaraan dan pilih mobil mana yang mau dijadikan background foto selfie Anda. Selain itu, macet di Dubai bisa menjadi kesempatan Anda untuk mencari tahu seluk beluk tentang mobil-mobil mewah tersebut. Lihat juga Ferrari World Theme Park disini

7. Polisi Dubai tidak sembarangan


Dengan banyaknya jumlah mobil mewah yang ada di Dubai, Anda pasti akan bertanya bagaimana cara polisi mengejar para pelanggar lalu lintas disana. Tenang, mobil mereka pun tidak akan kalah saing dengan jajaran mobil mewah milik warganya.

Selain menunjang penampilan agar lebih maksimal, mobil sport para polisi ini pun siap mengejar para pelanggar lalu lintas seperti Anda dengan mudah. Jadi ketika ada yang melanggar lalu lintas, Anda akan dengan mudah melihat adegan kejar mengejar antara polisi dan pembalap seperti di film-film box office.

Ini hampir mirip dengan satuan kepolisian di Italia yang sempat menggunakan sports car untuk menertibkan lalu lintas. Hanya saja, para polisi di Dubai selalu punya lawan yang seimbang untuk mereka kejar.

sumber: liputan6.com

Saturday, 7 February 2015

5 Peraturan Aneh di Dunia Saat Wisata

5 Peraturan Aneh di Dunia Saat Wisata - Di negara-negara 4 musim, musim panas adalah saatnya berlibur. Tempat-tempat wisata menjadi lebih ramai dari biasanya. Untuk menjaga kelestarian dan ketertiban, terkadang terciptalah peraturan aneh dari pemerintah setempat.

Berikut ini bisa kita lihat 5 peraturan unik di dunia dikutip dari detik. Bila Anda berniat mengunjungi tempat-tempat ini sebaiknya perhatikan betul agar tak kena denda.

1. Portugal - Dilarang pipis di laut


Peraturan ini terbilang konyol dan unik. Pemerintah melarang orang buang air kecil di perairan laut Portugal. Jika ada wisatawan yang ketahuan melakukannya, siap-siap untuk ditindak pidana. Tujuan sebenarnya baik, yakni untuk menjaga kebersihan pantai dan membuat orang lain serta masyarakat setempat nyaman bermain di pantai.

2. Venesia, Italia - Dilarang memberi makan merpati


Di taman kota atau sepanjang jalan Venesia banyak terdapat burung merpati yang terbang bebas. Tapi ingat, jangan coba-coba memberi mereka makan. Pemerintah setempat sangat resah dengan kotoran burung merpati yang ada di jalanan atau bangunan. Oleh sebab itu, denda pun menanti bagi wisatawan yang kedapatan memberi makan burung merpati.

3. Athena, Yunani - Dilarang memakai sepatu high heels


Bagi wisatawan wanita yang gemar memakai sepatu high heels, siap-siap untuk melepasnya saat melancong ke Yunani. Pemerintah setempat melarang keras wanita yang memakai sepatu tersebut saat datang ke destinasi bersejarah, seperti situs-situs kuno di Athena.

Mengapa? Karena sepatu high heels dianggap dapat merusak lantai-lantai pada bangunan-bangunan bersejarah di sana.

4. Swiss - Dilarang menyiram toilet setelah pukul 22.00


Di balik kecantikan Pegunungan Alpen dan Danau Interlaken, Swiss ternyata punya peraturan aneh. Betapa tidak, beberapa apertemen dan penginapan di Swiss melarang wisatawan untuk menyiram toilet setelah pukul 22.00 waktu setempat.

Tak hanya itu, mereka juga melarang wisatawan untuk tidak buang air kecil sambil berdiri setelah pukul 22.00. Mungkin alasannya, bunyi air di toilet saat larut malam dapat menganggu kenyamanan tidur orang lain.

5. Alabama, AS - Diizinkan menutup mata saat menyetir


Ada peraturan aneh di Alabama, negara bagian As yang berada di selatan. Di sana meyarakat dan para wisatawan diperbolehkan menyetir kendaraan dengan mata tertutup. Soal ini, Telegraph pernah menulisnya. Peraturan itu diangap berlebihan tapi benar adanya.
Baca Juga 5 Wisata Air Paling Memukau yang Ada di Indonesia

Thursday, 29 January 2015

10 Keajaiban Alam Di Dunia Es

10 Keajaiban Alam Di Dunia Es - Di daerah kutub dan daerah dingin lainnya, terdapat es, salju dan formasi air yang tidak biasa, unik, dan beberapa dari mereka begitu indah sehingga membuat kita takjub. Sebagian besar keajaiban alam ini biasanya hanya dapat dikunjungi oleh para ilmuwan dan para petualang yang siap untuk mengerahkan tenaga dan finansial yang signifikan. Karena volatilitas dan lokasi, formasi-formasi tersebut dapat dilihat hanya pada periode tertentu dalam setahun.

Berikut adalah 10 Keajaiban Alam Di Dunia Es :

1. Blue River, Greenland


Sungai ini adalah surga kayak di Greenland. Mencairnya gletser Petermann mengisi daerah dataran rendah dengan air biru yang menakjubkan. Pola pengisian yang berubah-ubah tiap musim menyebabkan bentuk sungai pun berubah bentuknya. Warna biru cerah berasal dari lumpur glasial.

2. Air terjun Glacier di Svalbard, Norwegia


Svalbard, yang berarti pantai dingin merupakan kepulauan di Kutub Utara, yang merupakan bagian utara dari Norwegia serta Eropa. Kota ini terletak sekitar 400 mil (650 km) sebelah utara dari daratan Eropa, tengah-tengah antara daratan Norwegia dan Kutub Utara. Meskipun begitu dekat dengan Kutub Utara, Svalbard relatif hangat, berkat efek pemanasan dari Gulf Stream, yang membuatnya layak huni. Bahkan, Svalbard adalah wilayah dihuni secara permanen paling utara di planet ini.

Kepulauan Svalbard mencakup total luas 62.050 km persegi (24.000 sq mi), dan hampir 60% darinya ditutupi oleh gletser dengan ujung gletser berakhir di laut. Gletser raksasa Bråsvellbreen, terletak di Nordaustlandet, pulau terbesar kedua di kepulauan itu, membentang sepanjang 200 kilometer (125 mil). Tepi es setinggi 15-20 meter (50-65 kaki) dari gletser ini dipotong oleh ratusan air terjun dari es yang mencair. Air terjun ini hanya dapat dilihat dalam bulan-bulan hangat.

3. Crystal Cave, Islandia


Gua ini adalah gua di es gletser hasil dari glasial mill atau Moulin, dimana hujan dan lelehan air di permukaan gletser tersebut mengalir masuk di celah-celah gletser. Arus air ini membuat lubang di gletser dan air terus menuju ke daerah yang lebih rendah dengan membentuk gua es panjang dengan outlet di ujung gletser.

Sedimen berbutir halus di dalam air bersama dengan sedimen yang dibawa angin menyebabkan aliran air lelehan beku muncul dalam warna berlumpur sementara atas gua menunjukkan warna biru. Karena gerakan cepat gletser dari sekitar 1 m (3 kaki) per hari di medan yang tidak rata, gua es ini retak di ujungnya ke dalam celah vertikal yang mendalam, disebut cerrac. Hal ini menyebabkan cahaya matahari langsung masuk ke gua es dari kedua ujungnya menghasilkan pencahayaan homogen dari terowongan es.

4. Birthday Canyon, Greenland


Birthday Canyon, diukir oleh air lelehan, dengan kedalaman 150 kaki (45 m). Foto ini diambil pada tahun 2008. Sepanjang tepi ngarai, garis-garis pada dinding menunjukkan lapisan stratigrafi dari es dan salju selama bertahun-tahun. Asisten lapangan EIS, Adam LeWinter berdiri di NE rim of Birthday Canyon, diatas fitur yang disebut Moab. Deposit hitam di bawah saluran adalah cryoconite, debu yang tertiup angin kemudian terendapkan di atas salju, gletser, atau icecaps.

5. Elephant-Foot Glacier, Greenland


Gletser kaki gajah artik ditemukan di Greenland utara. Zona abu-abu pada ketinggian rendah di gletser adalah zona ablasi diukir oleh saluran air lelehan, jelas terpisah dari zona akumulasi permukaan putih yang lebih tinggi. Gletser unik ini terletak pada lokasi geografis yang menakjubkan di pantai utara-timur Greenland (81 ° N).

6. Frozen Wave, Antartika


Gelombang beku unik ini terletak di Antartika. Ditemukan oleh ilmuwan Amerika Tony Travouillon pada tahun 2007. Foto-foto ini menunjukkan gelombang raksasa yang tiba-tiba membeku. Formasi ini berisi es biru, dan ini adalah bukti kuat bahwa ini tidak diciptakan langsung dari gelombang air. Es Biru es tercipta saat es terkompresi dan gelembung udara yang terperangkap, ter squeeze out.

Es tampak biru karena ketika cahaya melewati es tebal, cahaya biru ditransmisikan kembali namun cahaya merah diserap. Dengan demikian, warna biru menunjukkan bahwa formasi es ini dibangun perlahan-lahan dari waktu ke waktu, bukan langsung terbentuk. Pencairan dan pembekuan kembali selama bertahun-tahun telah memberikan formasi halus, tampilan seperti gelombang.

7. Striped Icebergs, Southern Ocean


Biasanya gunung es memiliki garis-garis biru dan hijau, tetapi kadang coklat. Fenomena ini sering terjadi di Samudera Selatan. Gunung es bergaris dengan beberapa pita warna, termasuk kuning, coklat, hitam dan biru, cukup umum di perairan dingin di sekitar Antartika. Gunung es terbentuk ketika potongan besar es putus dari rak es dan jatuh ke laut.

8. Ice Towers Gunung Erebus, Antartika


Ratusan menara es berdiri di Gunung Erebus 12.500 ft (3.800 m). Gunung berapi aktif terus-menerus ini mungkin satu-satunya tempat di Antartika di mana api dan es bertemu, berbaur dan menciptakan sesuatu yang unik. Menara es dapat mencapai tinggi 60 kaki (20 meter) dan terlihat seperti hidup saat mereka mengeluarkan kepulan uap ke langit kutub selatan. Beberapa uap vulkanik membeku ke bagian dalam menara, memperbesar dan memperluas mereka.

9. The Fang in Vail – Frozen Waterfall, USA


Fang adalah air terjun yang terletak dekat kota Vail, Colorado. Bentuk pilar besar es dari air terjun ini hanya terjadi pada musim dingin yang sangat dingin, dan ketika air terjun ini beku, pilar es dapat setinggi 50 meter (165 kaki) dan lebar dasarnya berukuran 8 meter (26 kaki).

10. Penitentes, Chili & Argentina


Penitentes adalah es seperti paku yang menakjubkan terbentuk secara alami di daerah dataran tinggi terutama pada Ranges Andes yang terletak lebih dari 4000 meter (13.000 kaki) di atas permukaan laut. Pinnacles es yang disebut Penitentes ini mencapai ketinggian bervariasi dari beberapa sentimeter menyerupai rumput hingga setinggi 5 meter (17 kaki) dan secara keseluruhan memberikan kesan sebuah hutan es. Pisau (bagian yg tajam) mereka berdiri menunjuk ke arah matahari. Ketika es mulai mencair di sinar matahari awal, mereka perlahan mulai dan terus muncul.

Tuesday, 6 January 2015

5 Wisata Air Paling Jernih Di Dunia

 5 Wisata Air Paling Jernih Di Dunia -  Berwisata memang paling menyenangkan jika pergi ke tempat yang bernuansa alam, misalnya seperti ke pantai, air terjun, ke gunung, dan lain sebagainya. Di pembahasan ini, ada 5 lokasi wisata yang terkenal dengan kejernihan airnya. Mulai dari danau, pantai hingga sungai. Nah, Anda bisa memilih satu di antara 5 tempat berikut ini untuk dijadikan sebagai lokasi wisata favorit. Penasaran seperti apa tempatnya?

Berikut adalah 5 Wisata Air Paling Jernih Di Dunia :

1. Linapacan Island, Palawan, Filipina


Palawan adalah sebuah provinsi di Filipina dengan keindahan laut yang tiada tara. Bahkan keindahannya masuk dalam tingkat dunia. Adalah Linapacan Island, sebuah pantai dengan pasir putih yang sangat menawan. Salah satu faktor yang membuatnya indah adalah kejernihan air lautnya yang memang dapat Anda nikmati dengan mata telanjang. Bahkan di bibir pantai saja Anda bisa merasakan keindahan serta kejernihan airnya. Pulau ini hanya memiliki sekitar 14.000 penduduk. Tentu akan sangat nyaman jika berwisata ke sana.

2. Maladewa


Ada alasan mengapa Kepulauan Maladewa menjadi tempat paling romantis di dunia. Salah satunya adalah letaknya yang berada di Samudera Hindia memang sangat cocok untuk berlibur karena cuaca di tempat itu sangat mendukung pada ciri khas pantai. Ditambah lagi banyaknya perairan yang menyuguhkan beragam ekosistem dunia, Bukan mustahil jika banyak wisatawan datang berkunjung. Airnya pun sangat jernih, hingga biru tanpa cacat. Ada yang bilang, inilah sebagian kecil dari surga yang dijanjikan oleh Yang Maha Kuasa.

3. Isla Holbox, Meksiko


Dikenal sebagai negara tempat liburan para bintang besar Hollywood, Meksiko ternyata menyimpan sebuah surga dunia yang menyuguhkan pengalaman terindah bagi wisatawan. Adalah Isla Holbox, yang terletak di Semenanjung Yucatan dan merupakan salah satu tujuan populer untuk kiteboarding. Hal ini karena memang kondisinya sangat ideal, perairan dangkal, air jernih, luas dan angin yang sangat mendukung.

4. Valle Verzasca, Swiss


Verzasca, terletak di Swiss bagian selatan. Sungai gunung sepanjang 30km mengalir dengan nama Sungai Maggiore. Pemandangan di sana sangat disayangkan jika harus terlewat. Ada air sejernih batu kristal dan batuan eksotis di dasar sungai yang sangat berwarna. Akan tetapi arus air yang dimiliki juga cukup deras, sehingga sedikit berbahaya. Meski demikian, tempat ini kerap dijadikan sebagai lokasi bungee jumping.

5. Belo Sur Mer, Madagaskar


Belo Sur Mer, Madagaskar adalah tempat yang sangat menjanjikan bagi semua wisatawan untuk merasakan kejernihan air laut tanpa jemu. Anda tidak akan bosan berada di tempat ini. Selain itu ada puluhan pulau-pulau kosong dengan jarak 80km yang dapat dicapai menggunakan perahu. Sederet pulau tersebut mengandung pasir dan air paling murni. Snorkeling menjadi kegiatan wajib di sana untuk menikmati kehidupan laut yang sangat menakjubkan.

Sunday, 4 January 2015

7 Air Terjun Paling Indah Di Bali

7 Air Terjun Paling Indah Di Bali - Anda tentu telah mendengar semua tentang pantai di Bali, terapi air panas dan vila vila mewah. Tapi tahukah Anda bahwa pulau ini juga rumah bagi banyak air terjun yang indah, dan banyak dari air terjun tersebut jarang diketahui dan dikunjungi oleh para turis? Jadi jika Anda merasa petualang dan ingin menikmati Bali jauh dari keramaian turis, pergilah ke salah satu dari air terjun tersembunyi dibali.

Berikut adalah  7 Air Terjun Paling Indah Di Bali :

1. Air Terjun Nungnung


Sembilan ratus meter di atas permukaan laut, di sebuah desa kecil di antah berantah, Air Terjun Nungnung menunggu Anda. Mendengarkan dan menonton ribuan liter air mengalir ke kolam yang indah sejauh  50 meter dibawahnya. Air terjun nungnung terletak di bagian bawah jurang, Anda harus menuruni 509 anak tangga untuk mencapai air terjun.

Anda akan disambut dengan pemandangan air terjun dan sawah di sekitar. Untuk sampai ke Nungnung Waterfall, perjalanan sekitar 90 menit menuju Sangeh. Desa Nungnung adalah sekitar 45 kilometer dari Denpasar, dan ada banyak rambu untuk sampai ke air terjun. Parkir mobil pun tersedia.

2. Air Terjun Aling Aling


Air terjun Aling Aling hanya 11km dari kota Singaraja, sekitar 80km dari Denpasar. Air terjun ini unik untuk alasan yang sangat khusus, Air terjun setinggi 35 meter ini terbagi menjadi dua di puncaknya, dan dua aliran air jatuh pada kecepatan yang sama sekali berbeda.

Untuk sampai ke air terjun Aling-Aling , berkendaralah dari Singaraja ke desa Sambangan, di mana ada beberapa tanda-tanda jalan. Namun, meminta petunjuk atau guide dari penduduk lokal mungkin diperlukan karena air terjun ini jarang dikunjungi oleh wisatawan.

3. Air Terjun Blemantung


Tersembunyi di wilayah Tabanan Bali, air terjun Blemantung adalah pemandangan hijau yang cantik, dinikmati oleh hanya sejumlah kecil wisatawan yang berdedikasi. Terselip di antara banyak perkebunan kopi di wilayah ini, air terjun Blemantung setinggi 50 meter ini adalah tempat yang sempurna untuk berendam dalam air dan mengambil nafas dalam dalam dari udara segar hutan hujan.

Jika Anda memperhatikan, Anda bahkan dapat mendeteksi aroma samar dari kopi di udara!. Untuk mengunjungi Air Terjun Blemantung berkendaralah sejauh sekitar 75 kilometer, atau sekitar 2 jam, dari Denpasar ke desa Pujungan di Kabupaten Pupuan. Dari desa, jalan menuju air terjun dikerjakan dan terawat dengan baik, dan berjalan dari tempat parkir hanya berjarak 200 meter.

4. Air Terjun Sekumpul


Jika Anda benar benar ingin petualang, inilah kesempatan Anda mencoba tantangan lain  Air Terjun Sekumpul. Bukan sepenuhnya tak diketahui, tetapi aksesnya yang cukup sulit yang menjadikan air terjun ini tersembunyi dari banyak pengunjung. Menuju ke air terjun ini sangat sulit, dan Anda harus melakukan perjalanan ke banyak tangga licin dan menyeberangi sungai untuk melihat air terjun dari dekat.

Anda dapat meminta penduduk lokal untuk membawa Anda ke air terjun dengan sedikit imbalan dan mereka akan membawa Anda sampai akhir jalan di mana dari sini Anda dapat berjalan sekitar 50 meter untuk menemukan pemandangan paling indah dari air terjun dilihat dari tempat yang tinggi. Namun yang menarik tentang Air Terjun Sekumpul adalah bahwa bukan cuma ada satu air terjun, tapi ada tujuh! ( Sekumpul berarti sekelompok dalam bahasa Indonesia )  dengan yang tertinggi adalah lebih dari 50 meter.

5. Air Terjun Tegenungan


Tegenungan adalah salah satu dari beberapa air terjun di Bali yang tidak terletak di dataran tinggi atau pegunungan. Air terjun ini tidak benar-benar tinggi, hanya sekitar 15 meter, sehingga Anda dapat benar-benar melompat tepat ke air terjun.

Air terjun Tegenungan unik karena sekitarnya hijau subur dan aliran airnya yang deras, sempurna untuk berenang dan menikmati air tawar. Dengan kuil terdekat dan tempat mandi, tidak mengherankan bahwa Tegenungan sangat populer di kalangan penduduk setempat yang mencari ketenangan dari iruk pikuknya kota!

6. Air Terjun Jembong


Secara lokal, Jembong dikenal sebagai salah satu air terjun terbaik di Bali. Tapi air terjun ini jarang dikunjungi karena kedekatannya dengan air terjun yang jauh lebih terkenal, yaitu air terjun Git Git. Dan hal ini justru benar benar menjadi berkah tersembunyi bagi Jembong menawarkan keindahan murni yang menakjubkan. Meskipun air terjun tidak terlalu tinggi, landai dan aliran air nya yang tak terlalu deras, membuatnya ideal untuk berendam dan menikmati hutan hijau yang indah disekelilingnya.

7. Air terjun Yeh Mampeh


Jauh dari pusat wisata yang penuh sesak, yaitu Kuta dan Ubud, ada sebuah desa kecil bernama Les, dimana terletak air terjun yang indah. Keindahan Yeh Mampeh ( yang berarti air terbang ), adalah salah satu yang hampir tak tersentuh terletak di lingkungan yang tenang, dan air terjun ini juga merupakan salah satu air terjun tertinggi di Bali. Anda dapat mendaki ke air terjun dan mengunjungi gua-gua di dekatnya, atau hanya mandi di bawah aliran lembut dari air.

Wednesday, 31 December 2014

7 Sungai Paling Unik Di Indonesia

7 Sungai Paling Unik Di Indonesia - Siapa bilang Indonesia tidak punya tujuan wisata keren yang membuat kita serasa di luar negeri? Ingin merasakan sensasi menyusuri sungai Amazon, bisa. Ingin menjelajah di gua bawah tanah lewat sungai? Juga bisa. Di tempat-tempat ini, Anda akan merasakan sensasi tempat-tempat di luar negeri. Sungai-sungai apa saja?

Berikut adalah 7 Sungai Paling Unik Di Indonesia :

1. Sungai Mahakam, Kalimantan Timur


Jika anda ingin menyaksikan lumba-lumba secara langsung, anda tak perlu pergi jauh ke Jamaika yang terkenal karena lumba-lumba liarnya yang jinak. Di Sungai Mahakam, Kutai Barat, anda pun bisa menyaksikan lumba-lumba secara langsung.

Pada musim-musim tertentu, daerah aliran sungai Mahakam akan dikunjungi spesies lumba-lumba yang disebut Pesut Mahakam. Lumba-lumba air tawar ini sering dijumpai pada pagi hari serta sore hari. Selain lumba-lumba, anda pun bisa menyaksikan hewan-hewan liar lain yang memukau.

2. Sungai Ayung, Bali


Kalau berkunjung ke Bali, jangan cuma mentok di pantai-pantainya yang terkenal. Sebab Bali ternyata mempunyai keindahan alam lain yang jarang diekspos. Di Ubud, Gianyar, ada sebuah sungai yang indah bernama Sungai Ayung.

Sungai yang satu ini telah lama memukai wisatawan dengan keindahannya. Bahkan ada sebuah resort di dekat sungai tersebut yang menawarkan spa di pinggir sungai. Pengunjung yang ingin menikmati spa akan ditidurkan di atas batu kali yang besar pinggir sungai. Selanjutnya pengunjung akan dipijat diiringi kicauan burung-burung.

3. Sungai Martapura, Kalimantan Selatan


Ingin menikmati sensasi pasar terapung? Anda tak perlu jauh-jauh ke Thailand yang dikenal dengan Pasar Terapung Pattayanya. Di Sungai Martapura, Banjar, Kalimantan Selatan, Anda bisa mengunjungi Pasar Terapung Lok Baintan.

Pasar ini disebut-sebut sebagai pasar terapung yang masih tradisional. Pedagang biasa berdagang dengan perahu tradisional yang disebut jukung. Anda bisa langsung menghampiri penjual di masing-masing perahu, namun juga bisa memanggil mereka dari pinggir sungai. Nanti pedagang yang akan menghampiri pembeli.

4. Sungai Kampar, Riau


Selancar seru dengan ombak tinggi? Tak perlu jauh-jauh datang ke Hawaii. Di Sungai Kampar, Riau, anda pun bisa berselancar. Letaknya yang tak jauh dari laut membuat sungai ini kerap disinggahi ombak.

Pada waktu-waktu tertentu, anda bisa menemukan ombak tinggi yang dapat ditunggangi. Ombak besar yang disebut Bono oleh penduduk lokal ini sudah terkenal di kalangan peselancar dunia. Saat bulan purnama penuh, Bono dapat mencapai ketinggian tiga meter.

5. Sungai Kalisuci, Gunung Kidul


Kalau anda pecinta petualangan, pasti pernah mencoba cave tubing. Cave tubing berarti menjelajahi gua dengan rafting. Tempat cave tubing yang terkenal adalah di gua-gua Selandia Baru.

Namun anda tak perlu jauh-jauh ke Selandia Baru. Di Kalisuci, Gunung Kidul, anda pun bisa menikmatinya. Berbekal perlengkapan seperti helm pelindung, jaket pelampung, dan ban karet, anda akan diajak menyurusi sungai bawah tanah. Sesekali anda juga mesti melewati lorong gelap gua bawah tanah.

6. Sungai Cijulang, Pangandaran


Nama asli tempat ini adalah Cukang Taneuh yang berarti Jembatan Tanah. Namun seorang warga Prancis pernah menyebut tempat ini sebagai Green Canyon. Sejak itu nama tersebut melekat pada sungai yang terletak di Desa Kertayasa, Kecamatan Cijulang, Jawa Barat.

Sungai ini diapit oleh dua bukit dan rerimbunan pepohonan. Airnya berwarna hijau jernih. Anda bisa berenang untuk menikmati keindahan sungai ini secara langsung. Anda juga bisa naik perahu jika ingin bersantai menikmati pemandangan sungainya.

7. Sungai Maron, Pacitan


Ingin merasakan sensasi menyusuri Amazon dari pinggir sungai? Tak perlu jauh-jauh datang ke Brasil. Anda cukup datang ke Desa Dersono, Kecamatan Pringkuku, Kabupaten Pacitan.

Dari desa tersebut, anda bisa menyusuri sungai Maron yang bermuara ke Pantai Ngiroboyo. Sepanjang perjalanan, anda akan disuguhi pemandangan jajaran pohon kelapa serta pohon-pohon yang lebat dan rapat layaknya di Amazon. Di Pantai Ngiroboyo, anda akan disuguhi kejutan lain yakni pantainya berpasir hitam.