Friday, 4 July 2014

5 Hewan Peliharaan Paling Kecil Di Dunia

5 Hewan Peliharaan Paling Kecil Di Dunia - Memelihara hewan menjadi salah satu hobi yang digemari oleh banyak orang. Selain anjing dan kucing, masih ada banyak hewan lain yang dipelihara sebagai teman manusia. Namun apa jadinya kalau hewan yang kita pelihara ternyata memiliki tubuh sangat kecil atau mini.

Berikut adalah 5 Hewan Peliharaan Paling Kecil Di Dunia menurut Guinness World Records :

1. Anjing Paling Kecil di Dunia


Seekor anjing jenis Chihuahua bernama Miracle Milly dinobatkan sebagai anjing paling kecil di dunia. Anjing yang dimiliki oleh Vanesa Semler ini hanya memiliki tinggi 9,65 cm. Anjing Chihuahua berbulu cokelat itu kini berusia hampir 2 tahun dengan bobot sekitar 1 pon (setengah kilogram).

Miracle Milly berhasil merebut gelar Guinness World Records untuk anjing paling kecil di dunia yang dipegang oleh Boo Boo, seekor anjing Chihuahua berbulu panjang dari Kentucky yang memiliki tinggi hanya 10,16 cm.

2. Kucing Paling Kecil di Dunia


Kucing ini tercatat dalam Guinness World Records sebagai kucing paling kecil di dunia dengan panjang hanya mencapai 15 cm. Kucing imut yang diberi nama Mr. Peebles ini dipelihara di Good Shepherd Veterinary Clinic di Pekin, Illinois, Amerika.

Sepintas Mr. Peebles terlihat seperti anak kucing, padahal ia adalah seekor kucing dewasa berusia 2 tahun. Karena cacat genetik yang dideritanya, tubuhnya gagal berkembang selayaknya kucing pada umumnya. Meskipun perawakannya kecil, Mr. Peebles memiliki nafsu makan yang besar dan bisa makan sampai empat kali sehari.

3. Kuda Paling Kecil di Dunia


Pada 7 Juli 2006, rekor kuda paling kecil di dunia disabet oleh Thumbelina, kuda betina berwarna cokelat kemerahan yang hanya memiliki tinggi 44,5 cm. Kuda yang cuma berbobot 27 kg ini dipelihara oleh Kay dan Paul Goessling yang tinggal di St Louis, Missouri, Amerika.

4. Sapi Paling Kecil di Dunia


Sapi paling pendek di dunia ini bernama Diana. Sapi berusia 7 tahun ini lahir dan dibesarkan di Pusat Konservasi Vechur, Kerala, India, dan hanya memiliki tinggi 77 cm. Sapi Vechur (juga dieja Vechoor) adalah jenis sapi langka yang dinamai sesuai dengan nama desa (desa Vechur) di distrik Kottayam, Kerala, India.

Karena jumlahnya semakin lama semakin berkurang, pada pertengahan tahun 2000-an, para ilmuwan di Universitas Pertanian Kerala memulai program konservasi dan penelitian untuk mengembangbiakkan jenis sapi ini.

5. Hamster Paling Kecil di Dunia


PeeWee adalah hamster paling kecil di dunia yang memiliki berat kurang dari satu ons. Hamster unik ini berhenti tumbuh ketika ia berusia tiga minggu. Anehnya, kelima saudara PeeWee memiliki tubuh normal dengan panjang mencapai 10-12 cm.


Nah, itulah 5 Hewan Peliharaan Paling Kecil Di Dunia yang tercatat dalam Guinness World Records.

Wednesday, 2 July 2014

5 Artis Yang Mempunyai Hobi Paling Aneh Di Dunia


5 Artis Yang Mempunyai Hobi Paling Aneh Di Dunia - Nampaknya menjadi publik figur bukanlah hal yang semudah seperti bayangan kita. Karena mereka telah menjadi konsumsi masyarakat, sehingga apapun mengenai mereka akan terus di ulas hingga tuntas. Termasuk hobi yang mereka miliki. Apapun itu, mereka juga seperti manusia normal lainnya.

Beberapa orang memang kerap mengoleksi barang yang menurut mereka merupakan sesuatu yang sangat mengasyikan. Dengan terkumpulnya barang tersebut, rata-rata orang mengatakan akan mendapatkan kepuasan tersendiri di balik itu semua.

Akan tetapi, beberapa artis besar berikut ini justru memiliki hobi aneh yang mungkin sama sekali tak terpikirkan oleh Anda. Penasaran? Simak ulasannya berikut ini.

Baca Juga 8 Artis-Artis ini Tidak Cocok Tampil Tanpa Make Up

1.Kate Moss


Seorang artis papan atas sekelas kate Moss ternyata memiliki hobi yang terbilang cukup unik dan aneh. Model asal Inggris ini mengaku bahwa dia sangat suka membuat sabun. Wow!

Tak hanya itu, Kate Moss juga suka membuat selai. Jika ada waktu luang yang dimilikinya, dia selalu menyempatkan diri untuk membuat sabun atau selai secara rutin dan bergantian. Aneh, bukan?

2.Johnny Depp


Johnny sempat menyandang gelar sebagai pria terseksi versi majalah People kala itu. Kehidupan Johnny selalu menjadi kisah yang tak pernah dilewatkan oleh awak media terutama dalam kegemarannya mengoleksi suatu barang favorit.

Mungkin Johnny dapat dikatakan sebagai aktor pria terseksi sekaligus tertampan di dunia. Tapi hobinya dalam mengoleksi serangga tentu akan membuat pria tampan ini terlihat sangat imut dan lucu bukan? Tak hanya itu, Johnny pun ternyata memiliki koleksi unik lainnya yang akan membuat Anda tergelitik mendengarnya. Yah, jangan kaget yah jika ternyata Johnny gemar mengoleksi kumis palsu dengan bentuk yang aneh nan unik.

3.Brad Pitt


Brad Pitt mungkin akan membuat Anda kagum dengan wajah dan bakat berkarya di dunia perfilman yang dimilikinya. Akan tetapi bagaimana dengan koleksi barang yang mulai dia tekuni selama bertahun-tahun berikut ini?

Brad ternyata memiliki koleksi beberapa seni logam yang membuatnya tergila-gila oleh keindahan seni tersebut. Beberapa kali dia terlihat mendatangai sebuah pameran seni logam dan rela merogoh kocek yang tak sedikit untuk mendapatkan apa yang diinginkannya.

4.Angelina Jolie


Saat bermain dalam sebuah film, artis seksi Angelina Jolie memang kerap menggunakan banyak senjata seperti pistol, pedang dan bahkan pisau. Namun percayakah Anda, bahwa Jolie ternyata sangat hobi mengoleksi pisau!

Tentu saja pisau bukanlah barang unik maupun aneh, namun keinginan untuk mengoleksi nya itulah yang dianggap sebagian orang sebagai kegiatan tak wajar. Jolie mengaku bahwa dirinya mulai mengoleksi pisau ketika usianya masih 12 tahun. Dan yang lebih mengejutkan, di sebuah reality show Amerika, Jolie bahkan menunjukkan kepiawaiannya dalam bermain dan memutar pisau.

5.Paris Hilton


Nama artis cantik dan seksi yang satu ini memang sudah tak asing lagi di telinga Anda. Adalah Paris Hilton, pewaris jaringan Hotel Hilton, Paris. Percaya atau tidak, artis ini ternyata memiliki hobi yang sangat aneh.

Dia gemar berburu dan mengoleksi katak! Bukankah itu menjijikkan? Namun tidak bagi Paris. "Aku suka berburu katak. Aku pergi ke peternakanku di Oakland, California, dan Nevada dan aku melepaskannya di pulau milikku. Jadi aku menangkap katak dan meletakkan mereka di sebuah ember lalu melepaskan mereka," ujarnya.

Nah, itulah 5 Artis Yang Mempunyai Hobi Paling Aneh Di Dunia semoga menambah wawasan anda.

5 Pelatih Sepakbola yang Paling Cepat Dipecat Di Dunia

5 Pelatih Sepakbola yang Paling Cepat Dipecat Di Dunia - Moyes hanya membutuhkan kurang lebih sembilan bulan bertahan di Old Trafford, setelah akhirnya Manchester United memecatnya. Kekalahan Setan Merah 0-2 dari Everton akhir pekan lalu membuat keluarga Glazer tak sabar menunggu prestasi yang didatangkan Moyes.

Bahkan pelatih asal Skotlandia itu malah mendatangkan beberapa rekor buruk. Menyusul pemecatan Moyes yang begitu singkat perjalanannya bersama The Red Devils, ternyata dia bukan satu-satunya pelatih yang memiliki periode singkat melatih sebuah  klub.

Raksasa Eropa lainnya, seperti Real Madrid, Bayern Munich, Chelsea, dan Juventus pun pernah memecat pelatih mereka, di kala kekecewaan melanda.

1. Ciro Ferrara-Juventus


Juventus menemukan waktu sulit karena mereka baru saja kembali usai dilanda kasus Calciopoli. Tapi klub merasa berada di titik terendah saat dilatih Ciro Ferrara. Mantan bek Juve itu memegang kendali Nyonya Tua, setelah Claudio Ranieri di dua pertandingan terakhir musim 2008-2009.

Sempat menukangi Bianconeri selama musim panas penuh, namun Ferrara menjadi salah satu dari beberapa pelatih Juve yang dipecat di pertengahan musim. Bukan hanya jauh dari perburuan gelar, bahkan Juve terlalu jauh sekali dari enam besar.

Enam bulan melatih, Ferrara akhirnya diganti Alberto Zaccheroni pada bulan Januari. Seorang pelatih yang tidak melatih dalam tiga musim sebelum dipanggil oleh Raksasa Turin.

2. Jurgen Klinsmann-Bayern Munich


Jerman melakukan penampilan mengejutkan dalam tugasnya menjadi tuan rumah Piala Dunia 2006. Tim Panser menempati posisi tiga. Dan Klinsmann dilihat sebagai pelatih muda yang paling menjanjikan.

Tapi reputasi itu hancur, setelah tanggung jawabnya dipertanyakan saat melatih Bayern Munich. Mewarisi skuad terbaik di Jerman pada musim panas 2008, tahun berikutnya tepat pada bulan April, Bayern hilang peluang gelar di semua kompetisi. Termasuk dalam bahaya ketika gagal lolos ke Liga Champions.

Kenangan terakhir yang diberikan Klinsmann, di sisa kompetisi Bayern dihancurkan Barcelona 4-0 di perempatfinal Liga Champions.

3. Carlos Queiroz-Real Madrid


Dilihat dari hasil yang begitu cemerlang, menyusul kesuksesannya sebagai orang nomor dua di bangku pelatih Manchester United, di bawah kepelatihan Sir Alex Ferguson, Carlos Queiroz memulai hidupnya sebagai pelatih untuk menukangi Real Madrid.

Diwarisi dengan salah satu tim yang berkilauan usai ditinggal Vicente del Bosque, pelatih asal Portugal itu memimpin Los Galacticos untuk berada posisi puncak La Liga dan mencapai perempatfinal Liga Champions di awal Maret.

Tapi periode kepelatihannya tercoreng menyusul masalah di luar lapangan, termasuk pemboman kereta Atocha dan dugaan perselingkuhan David Beckham menjadi sorotan jauh dari sepakbola dan membuat posisi Los Blancos terpuruk. Akhirnya Madrid hanya finis keempat dan gagal di Liga Champions usai dikalahkan AS Monaco. Dan, menyebabkan pemecatan tak terelakkan datang di musim panas 2004.

4. Luiz Felipe Scolari-Chelsea


Luiz Felipe Scolari tiba di Chelsea pada tahun 2008 dengan reputasi besar setelah memimpin negaranya Brasil kembali ke kejayaannya di Piala Dunia 2002, serta membimbing Portugal ke final Euro 2004.

Meskipun awal yang mengesankan di musim 2008, dengan mengecap kemenangan atas Portsmouth 4-0, tapi klub asal London Barat itu meronta-ronta dan memainkan beberapa sepakbola yang kurang menarik di debut Scolari.

The Blues gagal dalam perburuan gelar Premier League dan memiliki catatan buruk melawan tim-tim besar, kalah di kandang dan tandang saat melawan Liverpool, Manchester United, dan Arsenal. Dia akhirnya keluar dari penderitaannya pada Februari 2009. Pengganti sementara Guus Hiddink segera memulihkan nasib The Blues dengan memenangkan FA Cup dan di ambang final Liga Champions.

5. Marco Tardeli-Inter Milan


Menggantikan Marcello Lippi yang dipecat manajemen Inter Milan, tapi Marco Tardelli menambah penderitaan La Baneamata, meski dihuni Ronaldo, Christian Vieri, Javier Zanetti, dan Clarence Seedorf.

Nerazzurri hanya bisa berhasil finis kelima di klasemen akhir Serie A. Apesnya lagi, Tardelli mencapai persentase kemenangan hanya 37,5% dan bisa menghadiahi kekalahan paling memalukan dalam sejarah klub, ketika Inter dipermalukan 6-0 oleh Milan dalam Derby della Madonnina. Tardelli pun dipecat pada akhir musim.

Tuesday, 1 July 2014

10 Fakta Cara Tidur Hewan Paling Unik Di Dunia


10 Fakta Cara Tidur Hewan Paling Unik Di Dunia -  Manusia punya waktu tidur ideal 7-8 jam sehari. Hanya pada kondisi tertentu orang bisa tidur sambil berdiri, atau misalnya separuh mata terjaga dan separuhnya tertidur. Bagaimanapun, kualitas tidur tidak optimal. Hal ini berbeda dengan jenis hewan tertentu yang punya keahlian tidur dengan cara unik.

Nah, fakta unik apa saja soal tidur dalam dunia fauna? Berikut adalah 10 Fakta Cara Tidur Hewan Paling Unik Di Dunia :

1. Kucing


Rata-rata kucing tidur selama 13 - 14 jam setiap hari, dan lebih banyak terbangun di malam hari. Ini juga berlaku bagi kucing-kucing besar seperti singa dan macan yang biasa berburu di malam hari.

2. Siput gurun


Kalau kamu pikir kucing hewan paling malas, tapi rekor tidurnya masih kalah dengan yang satu ini. Bahkan beruang, yang terkenal suka hibernasi (tidur panjang) selama musim dingin juga kalah jauh. Ya, inilah pemegang rekor terlama: siput gurun. Hewan yang satu ini bisa tertidur sampai tiga tahun berturut-turut tanpa terbangun.

3. Lumba-lumba


Lumba-lumba bisa berenang dengan sebagian otak mereka tertidur. Mereka bisa memiliki gelombang otak non-REM yang berfungsi sama seperti ketika manusia tidur, sementara sebagian otaknya tetap terbangun.

4. Kuda dan Sapi


Kuda dan sapi bisa tidur sambil berdiri. Namun mereka tidak mengalami tidur REM secara penuh. Ini menyebabkan kuda dan sapi tak bisa tidur nyenyak, hingga bermimpi, kecuali saat mereka tidur sambil berbaring.

5. Jerapah


Jerapah memiliki kemampuan yang unik dalam hal menahan kantuk. Ini karena jerapah bisa bertahan terus terjaga hingga berminggu-minggu tanpa tidur siang.

6. Platypus


Saat tidur, platypus melakukan gerakan yang sama dengan saat dia sedang mencari mangsa. Ini kemungkinan besar untuk menutupi bahwa dia sedang tertidur, sehingga mangsa atau musuh tak akan berani mengganggunya.

7. Babon papio Afrika


Untuk menghindari pemangsa, monyet babon papio Afrika tidur di pucuk pohon tanpa berbaring. Mereka bisa tertidur sambil duduk dan berpegangan pada pohon.

8. Kelelawar


Kelelawar tidur dengan kepala menghadap ke bawah. Ini tentu bukannya tanpa alasan. Posisi ini menguntungkan saat ada pemangsa yang mendekat. Dengan begitu, mereka bisa langsung terbang untuk melarikan diri.

9. Albatros


Albatros adalah salah satu jenis burung yang memiliki kebiasaan tidur unik. Tak perlu mencari sarang untuk tertidur, karena burung albatros bisa tidur sambil terbang.

10. Semut


Kebanyakan orang mengira semut tidak pernah tidur. Padahal faktanya, semut pekerja bisa tidur sebanyak 253 kali dalam sehari. Bagaimana bisa? Ini karena mereka hanya menghabiskan waktu 1,1 menit saja untuk satu kali tidur.

7 Petinju Wanita Paling Cantik Di Dunia

7 Petinju Wanita Paling Cantik Di Dunia - Tak sedikit wajah cantik yang menghiasi dunia olahraga internasional. Mulai dari olahraga yang tidak mengandalkan adu fisik secara langsung seperti bulutangkis, tenis, dan golf, sampai olahraga kelas berat seperti gulat dan tinju.

Dari cabang olahraga yang terakhir disebut, berikut adalah 7 Petinju Wanita Paling Cantik Di Dunia, tentu dengan raihan prestasi yang juga tidak bisa diremehkan begitu saja.
Baca Juga 5 Atlet Renang Paling Cantik di Dunia

1.Kina Malpartida


Kina Malpartida lahir di Lima, Peru, pada tahun 1980, dan merupakan petinju profesional sejak tahun tahun 2003. Kina bertarung di kelas super weatherweight dan pernah memegang tampuk juara dunia WBA sejak 21 Februari 2009 hingga 30 Oktober 2013.

Tidak hanya prestasinya yang cemerlang, Kina juga menjadi perhatian media karena kecantikannya yang eksotis, dengan kulit cokelat serta wajah khas Amerika Latin yang seksi. Wanita bertinggi badan 173cm ini sudah pernah menjadi cover majalah Vogue, Marie Claire, dan Vanity Fair.

2.Brandi Montoya


Brandi Montoya lahir pada 28 Oktober 1992, dan merupakan atlet tinju profesional asal Amerika Serikat. Wanita yang berdomisili di Albuquerque, New Mexico, ini sudah menjalani karir tinju profesionalnya sejak tahun 2011.

Pertandingan pertamanya yang diverifikasi oleh WBA adalah pertarungan melawan Ashley Alvarado pada 4 Agustus 2011 lalu. Dari 7 pertandingan dalam portofolionya sekarang ini, Brandi sudah mencatatkan 5 kemenangan dan 2 kekalahan dari total 7 event. Selain tinju, Brandi juga mendalami olahraga Kajukenbo dan memegang peringkat sabuk hitam.

3.Ana Julaton


Ana Julaton adalah petinju wanita asal Amerika Serikat. Memiliki nama lengkap Luciana B. Julaton, wanita bertinggi badan 165cm ini bertarung di kelas super bantamweight. Ana adalah petinju wanita pertama keturunan Filipina-Amerika yang berhasil meraih gelar Women's WBO Super Bantamweight dan IBA Super Bantamweight.

Ana dijuluki sebagai "The Hurricane" di atas ring karena performanya yang selalu membabi buta di tiap pertandingan. Selain tinju, Ana juga ahli dalam olahraga beladiri lain dengan pembuktian sabuk hitam, yaitu Bok Fu dan Taekwondo.

4.Hollie Dunaway


Hollie Dunaway lahir di Fort Smith, Arkansas, Amerika Serikat, pada 18 Oktober 1984. Petinju wanita yang dijuluki sebagai "Hot Stuff" ini sudah berkarir secara profesional di dunia tinju sejak tahun 2003.

Meski tidak memiliki background pengalaman tinju amatir, Hollie berhasil membuktikan dirinya mampu bersaing dengan atlet tinju wanita profesional lainnya. Setelah kalah dari Melisa Shaffer pada pertandingan perdananya di tahun 2003,. Hollie membalikkan keadaan dengan memenangi 13 pertandingan selanjutnya, dari total 14 pertandingan yang sudah dia lakukan.

5.Ina Menzer


Publik tinju dunia tentu sudah tak asing lagi dengan wajah cantik Ina Menzer. Ina adalah petinju dunia profesional yang berasal dari Jerman. Karirnya dimulai pada tahun 2004, dan semenjak itu dia sudah meraih berbagai gelar bergengsi ring tinju wanita.

Memiliki tinggi tubuh hanya 165cm, wanita kelahiran 10 November 1980 ini memiliki rekor kemenangan 31 kali, dan kekalahan 1 kali dari total 32 pertandingan yang pernah dihadapinya. Hebat, kan? Dari 31 kemenangan tersebut, 11 di antaranya adalah won by KO.

6.Lauryn Eagle


Wanita asal Australia, kelahiran New South Wales, 11 December 1987 ini adalah petinju wanita profesional kelas dunia. Lauryn bermain untuk kelas lighweight dan super featherweight.

Sebelum memulai karir di dunia tinju pada tahun 2010, Lauryn terlebih dahulu terjun ke dunia modelling dan menjuarai Miss Teen International Australia pada tahun 2004. Pada ajang tersebut, Lauryn memenangkan 3 gelar prestisius lainnya yaitu, Most Photogenic, Miss Congeniality dan Best Silhouette.

Tak mengherankan jika dia kini diakui sebagai salah satu petinju wanita paling cantik sepanjang sejarah.Anggota keluarga Lauryn semuanya adalah olahragawan, mayoritas atlet water skiing.

7.Laila Ali


Siapa tak kenal petinju legendaris dunia, Muhammad Ali? Bakat dan minat yang sama dalam dunia tinju ternyata Ali turunkan pada sang putri yang kecil, Laila Ali.

Laila bertanding untuk kelas super middleweight dengan tinggi badan 181cm. Sejak tahun 1999 hingga 2007, Laila sudah berhasil mencatatkan rekor tidak pernah kalah sama sekali dalam total 24 pertandingan yang pernah dijalaninya.

21 pertandingan di antaranya dia menangkan lewat won by KO. Meski sempat menjalani hiatus pada tahun 2001-2002, Laila tak kehilangan ketajaman ketika mengalahkan Shirvelle Williams pada 7 Juni 2002.

Nah, itulah 7 Petinju Wanita Paling Cantik Di Dunia. Cantik dengan tubuh kekar dan menekuni olahraga keras sekelas tinju, ternyata bisa diwujudkan.