Wednesday, 30 April 2014

Wajah Balita ini Tampak Seperti Siluman Serigala



Wajah Balita ini Tampak Seperti Siluman Serigala - Wajah Balita ini Tampak Seperti Siluman Serigala : Rambut halus bewarna hitam memenuhi wajah Jing Jing. Mukanya yang polos menunjukkan dia seperti tidak tahu-menahu dengan kondisi fisik atau penyakit yang melilit dirinya. Tapi, bagi orang lain yang melihatnya, wajah gadis berumur empat tahun itu tampak seperti siluman serigala.

Dilansir The Sun, balita asal Provinsi Hunan, China ini menderita kelainan genetik langka. Karena itulah, rambut tumbuh memenuhi tubuh Jing Jing tanpa terkontrol. Bahkan, rambut alisnya pun hitam lebat menyatu, menyerupai garis lurus.

Untuk total menyembuhkannya, dia perlu menjalani operasi plastik yang bisa memakan waktu hingga dua tahun.
Selain Jing Jing, kondisi serupa juga pernah menimpa seorang anak lainnya. Jiangli Liu namanya. Hanya saja, wajah Jingli tidak dipenuhi rambut. Rambut banyak tumbuh di sebagian tubuhnya, di sebelah  kiri, terutama di lengan dan bahu.

Di dunia medis, penyakit langka ini disebut Hypertrichosis Universalis. Sindrom ini membuat penderita ditutupi rambut di hampir seluruh bagian tubuh. Kondisi ini sangat langka, hanya menimpa satu di antara satu miliar orang.

sumber

7 Kota Kuno yang Konon Dikutuk dan Tenggelam

7 Kota Kuno yang Konon Dikutuk dan Tenggelam - Bumi telah terbentuk dalam waktu yang sangat lama. Peradaban manusia juga mencapai usia yang sangat panjang, ribuan tahun lalu, bahkan sebelum masehi. Ada banyak misteri masa lalu yang belum terungkap, termasuk beberapa kota kuno yang saat ini tenggelam di dasar laut. Kota-kota peradaban kuno tersebut ada hampir di seluruh dunia.

Berdasarkan perhitungan ahli sejarah dan lmuwan, kota-kota kuno tersebut tenggelam karena banjir yang sangat besar, gempa bumi, tsunami dan bencana alam lainnya. Namun ada juga kepercayaan dan kisah kuno bahwa kota-kota itu dikutuk, sehingga tidak lagi berfungsi dan tenggelam di dasar laut.

Penasaran seperti ini? Inilah foto 7 kota kuno di bawah laut, dilansir oleh weburbanist.com.


1. Kota Alexandria Cleopatra, Mesir


Kota Alexandria yang merupakan kekuasaan Mesir Kuno oleh Cleoparta dikabarkan hilang selama 1.600 tahun. Cerita tentang kota tersebut seperti sebuah legenda. Namun sebuah tim arkeolog menemukan reruntuhan sebuah kota kuno tak jauh dari lepas pantai Alexandria modern di tahun 1998. Monumen-monumen besar ditemukan dan dilakukan penelitian pada temuan ini.

Para ahli berpendapat bahwa kota yang mereka temukan kemungkinan besar tenggelam karena gempa bumi. Beberapa benda yang ditemukan adalah patung sphinx (patung kepala manusia dan tubuh singa, merupakan penjaga piramida), patung, kuil, dan beberapa bagian istana yang diprediksi adalah milik Cleoparta. Bahkan ditemukan patung Cleopatra, Marc Antony dan patung keluarga lainnya.

2. Kota Pavlopetri, Yunani


Yunani adalah salah satu negara yang memiliki kebudayaan lama yang sangat dikenal. Beberapa kota Yunani kuno dikabarkan tenggelam dan hilang, salah satunya adalah kota Pavlopetri. Setelah diperkirakan tenggelam pada tahun 1000 sebelum masehi, kota Pavlopetri ditemukan di bawah laut pada tahun 1967.

Tim arekeologi laut menemukan situs kuno di dasar laut sekitar lepas pantai Yunani. Reruntuhan yang mereka temukan tidak lengkap, namun tampak jelas bahwa stuktur tersebut adalah kota  buatan manusia. Diperkirakan itulah reruntuhan kota Pavlopetri. Pada reruntuhan itu ditemukan jalan, arsitektur bangunan, makam dan sebagainya.

3. Kota Port Royal, Jamaika


Kota paling jahat dan berdosa di seluruh dunia adalah sebutan untuk kota Port Royal. Dulu, kejayaan kota ini ada di masa bajak laut. Digambarkan bahwa Port Royal terkenal dengan minuman keras, pelacuran dan hiburan malam. Di kota inilah para bajak laut bersenang-senang. Kisah lama mengatakan bahwa kota ini mengalami gempa hebat di bulan Juni 1692 dan tenggelam. Sebanyak 2.000 orang diperkirakan tewas.

Reputasi buruk kota Port Royal membuat banyak orang berpendapat itu adalah hukuman Tuhan atas dosa-dosa yang dilakukan di sana. Di masa modern, para tim arkeolog berhasil menemukan kota ini. Sayangnya, pencarian sedikit terhambat karena tertutup tanah tebal. Setelah dilakukan penyelidikan mendalam, ada banyak barang ditemukan dalam kondisi masih utuh. Bukti bahwa kota ini pernah hidup dan ada kehidupan sebelumnya.

4. Kota Dwarka, India


Bagi masyarakat yang mayoritas beragama Hindu, kota Dwarka digambarkan sebagai kota kuno yang dibangun di tepi sungai Gomati. Dikisahkan bahwa Dewa Krishna membangun kota indah dan kaya dengan 70.000 istana terbuat dari emas, perak dan logam mulia lain, namun kota itu tenggelam ke dalam laut. Cerita itu dikisahkan dalam kitab Mahabharata dan Purana, walau banyak yang menganggap itu tidak lebih dari kisah lama dan mitos belaka.

Hingga pada tahun 2000, tim arkeolog menemukan reruntuhan besar di Cambay. Reruntuhan tersebut menggambarkan sebuah struktur kota. Salah satu artefak yang berhasil ditemukan pada ilmuwan menunjukkan tanggal yang tertulis adalah sekitar tahun 7500 sebelum masehi. Belum diketahui pasti, namun diperkirakan bahwa reruntuhan itu adalah kota Dwarka kuno.

5. Piramida Yonaguni-Jima, Jepang


Piramida ada di seluruh dunia, tidak hanya di Mesir. Bahkan di Jepang, tim arkeolog menemukan piramida yang tenggelam di dalam laut, tepatnya di lepas pantai Kepulauan Ryukyu, Jepang. Para ahli masih belum memastikan bahwa temuan mereka adalah Piramida Yonaguni-Jima. Namun jika dilihat dari batu bertingkat dan bentuk formasi segitiga, sulit membayangkan itu adalah bentukan alami.

Lokasi temuan ini cukup sulit, karena arusnya sangat deras dan ada banyak hiu martil di sana. Para penyelam percaya bahwa mereka menemukan jejak gambar dan tanda lain bahwa bangunan tersebut adalah buatan manusia. Jika struktur itu memang benar buatan manusia, kemungkinan besar telah dibangun sekitar zaman es tahun 10.000 sebelum masehi. Lamanya perkiraan tahun itu membuat para ahli dibuat pusing, ada kemungkinan juga bangunan itu terbentuk karena gempa bumi dan patahan dasar laut.

6. Desa Yang Hilang, Kanada

Reruntuhan besar biasanya dikaitkan dengan sisa peradaban kuno, baik yang ditemukan di darat maupun yang di dalam laut. Beberapa tahun lalu ditemukan sebuah reruntuhan di bawah sungai Saint Lawrence, Ontario, Kanada. Temuan ini sudah ada sejak tahun 1958. Dengan beberapa reruntuhan yang ditemukan, diduga adalah sebuah desa yang hilang, sehingga diberi nama Lost Villages of Ontario.

Para ahli menemukan bahwa di reruntuhan tersebut ada beberapa struktur kota kecil, misalnya trotoar dan pondasi-pondasi bangunan. Sebelum benar-benar tenggelam, beberapa komponen kota diangkat dan dipajang di museum, termasuk batu nisan dari kuburan desa yang tenggelam tersebut. Belum diketahui mengapa desa tersebut bisa tenggelam.

7. Kota Singa, China


Anda pasti tidak heran mengapa kota ini disebut Kota Singa atau Lion City, karena ada banyak patung singa di sepanjang reruntuhan kota yang ditemukan di bawah danau Quiandao. Bisa dikatakan bahwa reruntuhan ini adalah yang paling spektakuler di dunia, setidaknya setelah kota Alexandria Kuno di Mesir. Kota ini bahkan dijuluki Atlantis-nya China.

Setelah diperkirakan tenggelam selama 53 tahun, akhirnya kota ini kembali ditemukan. Diperkirakan bahwa kota Singa telah dibangun sekitar 1.300 tahun yang lalu. Kota kuno ini ada di kaku gunung dan tenggelam ketikan dibangun sebuah bendungan. Jika dihitung, luas kota ini adalah 62 kali lapangan sepakbola. Reruntuhan masih terjaga dengan baik dengan bagian-bagian yang utuh.

Tuesday, 29 April 2014

5 Orang Dengan Tindikan Paling Banyak di Dunia

5 Orang Dengan Tindikan Paling Banyak di Dunia - Menindik bagian tubuh bagi sebagian warga dunia merupakan gaya hidup. Biasanya tindikan dilakukan di telinga. Namun banyak orang mulai memilih tempat aneh untuk menindik termasuk mulut, mata, lidah, pusar, hingga bagian genital seperti puting, dan alat kelamin.

Namun apa jadinya jika ditindik hampir di seluruh tubuh? Tentunya rasa sakit dan juga rawan infeksi lantaran tindikan menyebabkan luka terbuka pada tubuh. Tentunya luka ini bisa kapan saja digeragoti kuman dan berimbas pada kesehatan.

Itu tak membuat lima orang ini gentar. Mereka tetap menindik tubuhnya meski berisiko. Siapa 5 Orang Dengan Tindikan Paling Banyak Di Dunia? Dilansir dari situs oddee.com, berikut ulasannya.

1. Elaine Davidson, 6.005 tindikan


Perempuan ini punya tindikan paling banyak di dunia. Elaine Davidson asal Ibu Kota Ediburgh, Skotlandia memiliki 6.005 tindikan dan memegang rekor dunia.

Sekitar 192 tindikan ada di wajahnya, termasuk ribuan lain ada di area tersembunyi. Dia mengatakan sebenarnya tidak suka ditindik namun merasa tertantang memecahkan rekor dunia.

2. Rolf Buchholz, 453 tindikan


Rolf Buchholz asal Jerman menjadi lelaki dengan tindikan paling banyak di dunia. Dia telah melakukan itu selama lebih dari satu dekade. Kini sudah ada 453 tindikan di seluruh tubuhnya termasuk wajah.

Lebih dari setengahnya ada di area genital dan hanya 127 tindikan ada di wajah. Selain itu dia juga menanam lempengan besi di ujung jidatnya membentuk seperti tanduk.

3.Kam Ma, 1.015 tindikan


Pada 4 Maret 2006 seorang lelaki Inggris melakukan 1.015 tindikan di seluruh tangannya. Namanya Kam Ma. Dia melakukan itu dibantu rekannya, Charlie Wilson.

Kam Ma menghabiskan waktu 7 jam 55 menit demi menindik seluruh lengan, leher, dan wajahnya. Dia melakukan itu tanpa obat penghilang rasa sakit.

4.Brent Moffatt, 900 tindikan


Pada 13 Desember 2003 seorang lelaki asal Kanada menindik dirinya sendiri dengan suntikan medis. Dia ingin memecahkan rekor dunia sebagai orang dengan tindikan paling banyak di dunia.

Brent Moffatt asal Kota Winnipeg berhasil melakukan aksi tindikan dengan jarum sebanyak 900 hanya di kakinya. Sebelumnya dia pernah melakukan hal sama dan hanya menusuk 702 jarum saja.

5.Wei Sheng, 1.790 tindikan


Pada 2004 di Ibu Kota Beijing, China seorang dokter menindik kepalanya sendiri dengan jarum lima warna persis bendera olimpiade. Jumlah jarum itu mencapai 1.790 buah.

Nama lelaki itu Dr. Wei Sheng. Tak hanya menindik kepala, dia juga melakukan itu di wajah, tangan, dan dadanya.

5 Wajah Anjing Paling Mengerikan di Dunia

5 Wajah Anjing Paling Mengerikan Di Dunia - Anjing dianggap sebagai salah satu sahabat manusia, selain kucing. Binatang ini dikenal karena kesetiaannya kepada majikannya. Selain itu, anjing juga dinilai sebagai binatang yang mudah beradaptasi dengan manusia dan punya tingkat kecerdasan yang cukup tinggi dibanding jenis binatang peliharaan lainnya.

Anjing bisa dilatih untuk melakukan sesuatu yang biasa dilakukan manusia, seperti misalnya mengambil koran. Nah, berikut adalah 5 Wajah Anjing Paling Mengerikan Di Dunia. Yuk simak bersama!

1. Sam


Sam berhasil memenangkan gelar World's Ugliest Dog atau Anjing Terjelek Dunia karena wajah dan penampilannya yang sangat mengerikan.

Anjing Berjambul China ini memenangkan penghargaan tersebut di Sonoma-Marin Fair di California pada tahun 2005 lalu. Sam bahkan berhasil merebut gelar itu selama tiga tahun berturut-turut. Sayangnya, Sam yang kala itu sudah berusia 14 tahun menderita berbagai masalah kesehatan, dan akhirnya meninggal karena kanker pada November 2005. Anjing Berjambul China sendiri merupakan jenis anjing trah kecil yang berasal dari China, yang sering dicirikan dengan tubuh kurus tak berbulu. Masa hidup anjing ini antara 13 sampai 15 tahun.

2. Munchkin


Munchkin adalah salah satu anjing terjelek di dunia, yang berhasil memenangkan berbagai kompetisi Ugly Dogs/Mutts dan juga telah tampil di televisi dan media cetak di seluruh dunia.

Munchkin suka mendengus saat berjalan dan memiliki rambut abu-abu tipis di lehernya. Tampak mengenakan mutiara dan tiara, Munchkin digambarkan sebagai anjing dengan kelebihan berat badan, ompong dan bulu yang aneh. Anjing berwajah mengerikan ini juga kerap dipanggil Canardly, karena kondisi tubuhnya yang aneh dan dokter hewan tidak bisa menjelaskan alasan di balik kondisinya.

3. Ug


Anjing setengah buta ini merupakan campuran Pointer. Saat Ug masih berusia 2 tahun, dia ditinggalkan di sebuah penampungan hewan di Inggris, sebelum akhirnya menjadi terkenal.

Ketika dia dinobatkan sebagai Anjing Terjelek di Inggris pada tahun 2010, tiba-tiba ratusan orang membanjiri penampungannya, Shelter Mayflower Animal, untuk mengadopsinya. Orang beruntung yang berhasil mengadopsi Ug adalah April Parker, seorang ibu dua anak yang kala itu berusia 35 tahun. April kemudian mengganti nama anjing itu menjadi Doug, agar terdengar lebih enak didengar

4. Miss Ellie


Miss Ellie adalah anjing berjambul China-Amerika yang berhasil menjadi jawara di World's Ugliest Dog Contest pada tahun 2009.

Anjing buta ini lahir pada tahun 1993 dan mati 1 Juni 2010 lalu pada usia 17 tahun. Miss Ellie juga muncul dalam acara Comedy Barn di Pigeon Forge, Tennessee, serta diulas dalam Dogs 101 oleh Animal Planet. Dawn Goehring adalah orang yang menyelamatkan Ellie ketika anjing itu berusia 7 tahun.

5. Elwood


Pada kompetisi World's Ugliest Dog tahun 2007 lalu, Elwood berhasil memenangkan penghargaan sebagai anjing terjelek di dunia.

Kala itu, anjing campuran berjambul China dan Chihuahua ini baru berusia 2 tahun. Pemilik Elwood sangat senang karena anjing berhasil menang di kontes itu dan membawa hadiah uang sebesar USD 1.000 atau sekitar Rp 11,4 juta. Meski begitu, pemilik Elwood sempat mengaku bahwa dia berencana untuk membunuh anjing berwajah mengerikan itu ketika dia lahir, karena wajahnya yang dianggap terlalu jelek untuk dijual.

Inilah 5 Wajah Anjing Paling Mengerikan Di Dunia yang berhasil meraup popularitas karena wajah dan tubuh mereka yang tidak sempurna.

Friday, 25 April 2014

Lebih Dari 460.000 Lebah Mengerubungi Tubuh Pria ini

Lebih Dari 460.000 Lebah Mengerubungi Tubuh Pria ini - She Ping adalah seorang peternak lebah dari kota Chongqin yang sedang menjadi perbincangan hangat di China.


Sebagaimana diberitakan oleh koran lokal di China, baru-baru ini pria 34 tahun itu menampilkan sebuah atraksi ekstrem dengan melepas lebih dari 460.000 lebah. Ping pun kemudian menarik lebah-lebah itu untuk menutupi seluruh tubuhnya.


Dalam waktu 40 menit, Ping berhasil membuat dirinya memakai "baju lebah" seberat 45,65 kg. Bayangkan saja, ratusan ribu lebah itu menutupi seluruh tubuhnya. Tidak menyisakan satu celah pun!



Pada tahun 2012 lalu, Ping sendiri berhasil memecahkan rekor Guinness untuk baju lebah terberat di dunia. Saat itu, dia berhasil menarik lebih dari 330.000 lebah untuk mengerubungi seluruh tubuhnya.


Dalam melakukan aksinya, pria yang mengaku sebagai pecinta lebah ini berdiri tenang selama 40 menit untuk membangun "baju lebah"nya. Untuk menarik ribuan lebah itu, dia pun menggunakan lebah ratu sebagai umpannya. Penasaran dengan aksi berbahaya yang dilakukan oleh Ping? Yuk lihat foto-foto Ping saat melancarkan aksinya!







sumber